AHM Siapkan Layanan Purna Jual yang Mumpuni

Sabtu, 14 November 2015 - 01:13 WIB
AHM Siapkan Layanan...
AHM Siapkan Layanan Purna Jual yang Mumpuni
A A A
JAKARTA - Raihan 2 penghargaan dalam ajang ICSA 2015 ini sejalan dengan pencapaian yang diraih AHM di pasar domestik. Di mana pada bulan lalu AHM untuk pertama kalinya dalam penjualan bulanan berhasil menggenggam 75,3% pangsa pasar motor nasional setelah menjual 453.944 unit sepeda motor.

Kenaikan penjualan AHM ini ditopang oleh peningkatan penjualan skutik dengan raihan pangsa pasar 80,9% atau terjual sebanyak 369.328 unit.

Kehadiran model baru All New CB150 StreetFire juga berhasil meningkatkan penjualan AHM di segmen sport sehingga AHM pun berhasil mengambil alih kepemimpinan di segmen motor sport nasional setelah meraih pangsa pasar 52,1% pada bulan Oktober melalui angka penjualan 39.184 unit.

Di segmen bebek, AHM pun mengukir pencapaian pangsa pasar tertinggi yaitu mencapai 63,9% di pasar motor bebek nasional melalui penjualan sebesar 45.434 unit.

Untuk memberikan layanan purna jual terbaik, AHM juga menunjukan kesiapan dan layanan terbaik dan terluas melalui 1.800 dealer Honda, 3.600 bengkel resmi, 7.600 toko suku cadang. Layanan contact center Honda juga senantiasa siap melayani konsumen selama 24 jam melalui call center 1-500989.
(dol)
Berita Terkait
Menyamai Bengkel Resmi,...
Menyamai Bengkel Resmi, AHM Resmikan Pos AHASS TEFA di Bali
AHM dan Dharma Group...
AHM dan Dharma Group Turut Membina UMKM Manufaktur Binaan YDBA
Ini Jagoan Honda untuk...
Ini Jagoan Honda untuk Melawan Motor Naked Eropa dan Jepang
AHM Resmi Umumkan Harga...
AHM Resmi Umumkan Harga Honda ICON e: dan CUV e:
Biaya Pajak Motor PCX...
Biaya Pajak Motor PCX 160 Berdasakan Wilayah Domisili Konsumen
Sinergi Bagi Negeri...
Sinergi Bagi Negeri AHM Ajak Anak Muda Majukan Bangsa
Berita Terkini
Cara dan Syarat Daftar...
Cara dan Syarat Daftar Mudik Gratis Pemprov DKI 2025
2 jam yang lalu
Daftar Biaya Pajak Mobil...
Daftar Biaya Pajak Mobil Innova Reborn, Yuk Simak sebelum Beli Bekasnya
5 jam yang lalu
8 Merek Ban Paling Berharga...
8 Merek Ban Paling Berharga pada Tahun 2024
6 jam yang lalu
Turun 15 Persen, Saham...
Turun 15 Persen, Saham Tesla Menukik Tajam
8 jam yang lalu
Volkswagen Akan Kembali...
Volkswagen Akan Kembali Gunakan Tombol Kontrol Fisik Bukan Sentuh
10 jam yang lalu
Merek China Zonsen Siap...
Merek China Zonsen Siap Selamatkan Aprilia RSV 1000
13 jam yang lalu
Infografis
Panda Raksasa Hewan...
Panda Raksasa Hewan Endemik China yang Mengejutkan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved