Kedatangan Motor Sport Suzuki 150cc di Indonesia Semakin Jelas

Kamis, 18 Februari 2016 - 06:17 WIB
Kedatangan Motor Sport...
Kedatangan Motor Sport Suzuki 150cc di Indonesia Semakin Jelas
A A A
JAKARTA - PT. Suzuki Indomobil Sales (SIS) sempat meramaikan segmen motor sport dengan menghadirkan Thunder 125cc dan 250cc. Namun pasca kejayaan Thunder berakhir, Suzuki masih belum juga menghadirkan jagoan baru untuk segmen ini.

Namun berangsur pulihnya pasar motor sport di tanah air membuat Suzuki siap menghadirkan jagoan baru di segmen motor sport. Dalam hal ini, rencananya mesin yang digunakan All New Satria F150 siap didesain menjadi motor sport andalan dari Suzuki.

"All New Satria F150 adalah frame motor sport terbaru Suzuki. Mesin yang ada di motor ini juga akan kita pakai lagi untuk motor sport, karena spesifikasi mesin motor ini sudah high spec. Jadi hanya bentuknya saja yang diubah menjadi motor sport," ujar Komisioner SIS, Soebronto Laras, di Sirkuit Sentul, Rabu (17/2/2016).

Sebagai informasi, All New Satria F150 mengusung mesin baru 150cc sebagai sumber penghasil tenaga, serta telah mengadopsi teknologi Fuel Injection dipadu dengan Dual Spray Injector yang dikendalikan secara otomatis oleh ECM (Electronic Control Module), otak dari sistem Fuel Injection.

Konstruksi mesin DOHC (Double Overhead Camshaft) 4-valve single cylinder yang menjadi ciri khas Suzuki Satria F150 juga diperbaharui dengan valve setting angle yang lebih rapat dan valve diameter yang lebih besar, sehingga menyerupai konstruksi mesin motor balap.

"Jadi untuk motor sport yang akan diproduksi, kita tetap pakai mesin 150cc. Kalau yang 250cc, lebih baik kita impor langsung saja dari Jepang," tambah Soebronto Laras.

Menarik untuk ditunggu, apakah mesin baru dari All New Satria ini akan menjadi GSX-R150 seperti kabar yang semakin santer terdengar. Baca juga: Suzuki Indonesia Sedang Siapkan Lawan New CBR150R dan R15
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1048 seconds (0.1#10.140)