Kawasaki Klaim Bayi Ninja di Indonesia Tak Bermasalah

Senin, 01 Agustus 2016 - 12:31 WIB
Kawasaki Klaim Bayi...
Kawasaki Klaim Bayi Ninja di Indonesia Tak Bermasalah
A A A
JAKARTA - Keputusan recall terhadap Kawasaki Z125 Pro rupanya tidak berdampak pada model yang dipasarkan di Indonesia. PT Kawasaki Motor Indonesia (KMI) selaku agen pemegang merek (APM) berdalih sepeda motor Kawasaki di Indonesia menegaskan tidak melakukan recall pada motor yang baru diluncurkan di Tanah Air itu.

Menurut Supervisor Marketing Division KMI, Cipto Wijono, recall tidak berdampak Z125 Pro di Tanah Air karena produk yang dipasarkan di kedua negara memiliki spesifikasi yang berbeda.

"Kawasaki Z125 Pro yang dipasarkan di Amerika Serikat dan Eropa memiliki spesifikasi berbeda dengan yang ada di Indonesia," ungkap Cipto di sela acara halalbihalal KMI dengan jurnalis, di Jakarta.

Ia menambahkan, hingga saat ini PT KMI belum mendapat laporan keluhan dari konsumen pemilik Kawasaki Z125 Pro terhadap masalah kebocoran oli pada perangkat suspensi bagian belakang.

"Kalaupun ada masalah tersebut, tentunya KMI akan bertanggung jawab untuk melakukan perbaikan. Namun, kita lihat dulu apakah kerusakan tersebut disebabkan penggunaan atau kesalahan produksi," pungkasnya.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9731 seconds (0.1#10.140)