Kenalkan Inovasi Wuling New Cortez, Innovating Comfort Zone Hadir di Jakarta

Selasa, 12 April 2022 - 15:29 WIB
Wuling Motors kembali menampilkan New Cortez, Innovating Comfort Zone, dalam pameran Wuling di Mall Kelapa Gading. FOTO/ DOK SINDOnews
JAKARTA - Setelah peluncuran secara virtual pada 24 Maret 2022 yang lalu dan juga hadir di ajang IIMS Hybrid 2022, Wuling Motors kembali menampilkan New Cortez, Innovating Comfort Zone, dalam pameran Wuling di Mall Kelapa Gading.

MPV terbaru dari Wuling ini mengusung konsep Smart MPV yang didukung Internet of Vehicle (IoV) dan perintah suara pintar berbahasa Indonesia, Wuling Indonesian Command (WIND), serta kenyamanan berkelas dengan seat tray multifungsi.





“Kami dengan bangga menghadirkan New Cortez, Innovating Comfort Zone, di Mall Kelapa Gading. Kami yakin New Cortez disambut dengan hangat oleh para pengunjung. Kami mengajak Anda untuk datang ke pameran Wuling di Mall Kelapa Gading atau kunjungi dealer Wuling terdekat dan rasakan pengalaman berkendara dengan New Cortez. Selain itu, saat ini konsumen tetap bisa merasakan kemudahan dalam memiliki New Cortez dengan harga special launch dan juga subsidi PPnBM dari Wuling” terang Kharismawan Awangga selaku Regional Sales Area Manager Wuling Motors dalam keterangan persnya di Jakarta (12/4/2022).

Mengenai penyegaran dari Wuling New Cortez dapat terlihat dari interiornya. Wuling melakukan peningkatan pada aspek kenyamanan bangku dan juga tambahan multipurpose seat tray yang dapat digunakan dalam keperluan perjalanan keluarga ataupun bisnis.



Kemudian terdapat panel bertekstur marmer gelap yang berada di bagian dashboard dan panel pintu serta penggunaan premium black semi-leather seat yang memancarkan aura mewah dan berkelas.

Di dalam kabin New Cortez terdapat head unit 10.25” yang menambah kenyamanan berkendara. Hal itu dikarenakan perangkat ini mampu melakukan Mirrorlink nirkabel, USB Fast Charging, Internet Connectivity, Navigasi hingga pengaturan kendaraan. Selain itu, MPV ini telah ditambahkan pengoperasian otomatis pada seluruh jendela lengkap dengan anti pinch.

Wuling New Cortez didukung oleh mesin berbahan bakar bensin yang berkapasitas 1.5L dengan Turbocharged. Kemampuannya memproduksi daya maksimal 140 HP pada 5.200 pm dan menyajikan torsi 250 Nm pada putaran 1.600 rpm hingga 3.600 rpm. Seluruh performa tersebut disalurkan via transmisi Continuous Variable Transmission (CVT) dengan perpindahan yang halus dan responsif ke roda depan.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More