Pabrik BYD di Indonesia Ditagih Airlangga, Siap Beroperasi Akhir 2025?

Senin, 02 Desember 2024 - 10:19 WIB
loading...
Pabrik BYD di Indonesia...
BYD Motor Indonesia berkomitmen akan membangun pabrik di Kawasan Industri Subang Metropolitan. Foto: Sindonews/Muhamad Fadli Ramadan
A A A
JAKARTA - BYD mencatatkan torehan positif dalam hal penjualan mobil listrik di Indonesia. Namun, jenama asal Jepang ini belum membangun pabrik di Tanah Air. Alhasil, seluruh mobilnya masih berstatus CBU alias diimpor langsung dari Tiongkok.

BYD Motor Indonesia telah berkomitmen akan membangun pabrik di Kawasan Industri Subang Metropolitan.

Kabarnya, fasilitas pabrik mereka akan memiliki luas sekitar 106 hektar, dan bukan hanya untuk memenuhi kebutuhan dalam negeri tapi juga ekspor.

Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto menagih janji pembangunan pabrik BYD di Indonesia.

Ini dilakukannya saat melakukan kunjungan ke pameran Gaikindo Jakarta Auto Week (GJAW) 2024, di ICE BSD City, Tangerang, Minggu (1/12/2024).

Pabrik BYD di Indonesia Ditagih Airlangga, Siap Beroperasi Akhir 2025?

Bukan hanya menagih janji pembangunan pabrik, Airlangga juga meminta BYD untuk menjadikan Indonesia sebagai basis ekspor untuk kawasan Asia Tenggara. Bahkan, ia mengancam untuk mencabut untuk mencabut status special economic zones.

"Jadi buat pabrik atau tidak? Jangan hanya untuk dalam negeri, tapi juga harus ekspor. Kalau tidak ekspor, status special economic zones (Kawasan Ekonomi Khusus/KEK) untuk BYD akan saya cabut nih," kata Airlangga.

General Manager BYD Asia Pacific Auto Sales Division Liu Xueliang yang mendampingi Airlangga saat melakukan kunjungan terkejut dengan pernyataan tersebut. Ia langsung menjawab bahwa pabrik tersebut rencananya akan selesai pada akhir tahun depan.



"Akhir tahun depan, pabrik akan selesai. Jadi bisa langsung segera beroperasi di Indonesia. Kita sudah menjadikan Indonesia menjadi basis ekspor setir kanan dan salah satu paling besar di global," ujar Liu menjawab pernyataan tersebut.

Sebagai informasi, BYD telah berinvestasi sebesar Rp11,7 triliun untuk pembangunan fasilitas pabrik perakitan mobil listrik di Subang, Jawa Barat.

Kabarnya, fasilitas ini memiliki kapasitas produksi sebesar 150.000unitpertahun.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
BYD Sealion 7: Kejutan...
BYD Sealion 7: Kejutan di Balik Pemesanan, Jarak Tempuh Lebih Diminati daripada Performa
SUV Listrik Rasa Sport...
SUV Listrik Rasa Sport Car? BYD Sealion 7 Melesat 0-100 km/jam dalam 4,5 Detik!
Serasa Naik Pesawat!...
Serasa Naik Pesawat! Fitur Canggih BYD Sealion 7 Bikin Melongo, Jakarta-Bandung Terasa Sekejap
Fitur-fitur Pintar BYD...
Fitur-fitur Pintar BYD Sealion 7 Unjuk Gigi di IIMS 2025
Fitur-fitur Canggih...
Fitur-fitur Canggih Denza D9 Dikupas Habis di IIMS 2025
BYD Sealion 7 Meluncur...
BYD Sealion 7 Meluncur di IIMS 2025, Harga Mulai Rp629 Juta
Cara Kerja dan Keunggulan...
Cara Kerja dan Keunggulan Teknologi Otonom Mata Dewa Milik BYD, Didukung DeepSeek?
BYD Picu Perang Harga...
BYD Picu Perang Harga di Pasar EV dengan Fitur Smart Driving Gratis
BYD Kembali Guncang...
BYD Kembali Guncang Pasar Mobil Listrik lewat Teknologi Otonom Mata Dewa yang Terjangkau
Rekomendasi
Prabowo Unggah Momen...
Prabowo Unggah Momen Buka Bersama Titiek Soeharto dan Didit Hediprasetyo
Pangeran William Naik...
Pangeran William Naik Pitam, Kesalahan Fatal Staf Istana Memicu Kemarahannya
Ini 3 Cuitan Kritik...
Ini 3 Cuitan Kritik Fiersa Besari Sebelum Musibah Puncak Cartenz Papua
Gandeng Korsel, PHE...
Gandeng Korsel, PHE ONWJ Kembangkan Teknologi Penangkapan Karbon
Pendaki asal Bandung...
Pendaki asal Bandung Meninggal di Puncak Carstensz Akibat Hipotermia, Ini Penuturan Suami
Diguyur Hujan, Sejumlah...
Diguyur Hujan, Sejumlah Kawasan Bintaro Banjir
Berita Terkini
Biaya Ganti Warna Motor...
Biaya Ganti Warna Motor di STNK dan BPKB 2025
3 jam yang lalu
Ini Tanda-tanda Mobil...
Ini Tanda-tanda Mobil Diisi Bensin Tak Sesuai RON
5 jam yang lalu
Peugeot RCZ Mobil Sport...
Peugeot RCZ Mobil Sport Paling Seksi hingga Hari Ini
6 jam yang lalu
Daftar Terbaru Merek...
Daftar Terbaru Merek Mobil China yang Beredar di Indonesia
8 jam yang lalu
XPeng X9 Resmi Masuk...
XPeng X9 Resmi Masuk Pasar Indonesia
10 jam yang lalu
Nissan Umumkan Setop...
Nissan Umumkan Setop Produksi GT-R
11 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Salat Tarawih...
Jadwal Salat Tarawih Pertama di Bulan Suci Ramadan 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved