Menanti Upaya Chevrolet Mewujudkan Mimpi Joe Biden

Sabtu, 23 Januari 2021 - 06:00 WIB
loading...
Menanti Upaya Chevrolet Mewujudkan Mimpi Joe Biden
Presiden Amerika Serikat Joe Biden saat mengendarai Chevrolet Corvette C2 tahun 1967 miliknya. Foto/IST
A A A
JAKARTA - Chevrolet harus segera bergegas mewujudkan mimpi Joe Biden setelah pria kelahiran 20 November 1942 itu dinobatkan sebagai Presiden Amerika Serikat ke-46. Mimpi itu tak lain adalah membuat sebuah Chevrolet Corvette listrik. "Mereka sudah bilang ke saya, dan saya sangat menanti jika itu benar, untuk mengendarainya lansung, mereka membuat Corvette listrik yang bisa berlari hingga 320 kilometer per jam," kata Joe Biden ketika tampil di acara televisi Jay Leno beberapa waktu lalu.

Joe Biden dan Chevrolet Corvette memang punya cerita khusus. Saat menikah dengan istri pertamanya, Neilia Hunter, ayah Joe Biden memberikan kado pernikahan Chevrolet Corvette C2 tahun 1967.

Saking spesialnya Chevrolet Corvette, Joe Biden, saat pernah menjadi Wakil Presiden Amerika Serikat di masa Barack Obama menjadi Presiden Amerika Serikat, masih mencuri-curi waktu mengendarai Chevrolet Corvette tersebut. Padahal saat itu peraturan di Amerika Serikat melarang Presiden dan Wakil Presiden Amerika Serikat mengemudikan mobil.

Menanti Upaya Chevrolet Mewujudkan Mimpi Joe Biden


Chevrolet sendiri memang tengah berupaya keras merealisasikan mimpi Joe Biden melihat Chevrolet Corvette listrik. Apalagi saat ini rival utama mereka, Ford sudah membuat musuh bebuyutan Chevrolet Corvette, Ford Mustang, menjadi sebuah mobil listrik.

Autoblog melaporkan saat ini Chevrolet memang akan berupaya membuat sebuah mobil listrik dengan nama Chevrolet Corvette. Hanya saja segmen yang disasar akan jauh berbeda dengan segmen Chevrolet Corvette sebelumnya yakni pemuja mobil sport. Alih-alih Chevrolet Corvette listrik kemungkinan akan tampil sebagai electric crossover seperti halnya Ford Mustang Mach E.

General Motors, sebagai grup yang menaungi Chevrolet, memang menolak berkomentar mengenai kemungkinan wujud baru Chevrolet Corvette itu. Hanya saja Mike Simcoe, General Motors Vice President of Design di ajang virtual Consumer Electric Show (CES) 2021 mengatakan saat ini General Motors sudah memiliki paket batery bernama Ultium yang bisa membuat Chevrolet memperluas model mobil mereka.

"Platform Ultime akan memudahkan Chevrolet untuk memperluas model mobil listrik yang akan mereka buat mulai dari pikap truk, crossover kompak dan bahkan sebuah mobil sport performa tinggi," ucapnya.

General Motors sendiri berencana akan membanjiri pasar otomotif dunia denga 30 mobil listrik hingga 2025. Jadi Joe Biden tinggal menunggu sebentar lagi untuk melihat Chevrolet Corvette listrik.
(wsb)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1141 seconds (0.1#10.140)