SUV Listrik BMW Akhirnya ke Asia Tenggara, Thailand yang Pertama

Rabu, 16 Juni 2021 - 07:00 WIB
loading...
SUV Listrik BMW Akhirnya ke Asia Tenggara, Thailand yang Pertama
BMW Thailand membawa BMW iX varian tertinggi ke negeri gajah putih dengan jumlah yang sangat terbatas. Foto/Netcarshow.
A A A
THAILAND - Mobil SUV listrik buatan BMW yakni BMW iX akhirnya sampai juga ke Asia Tenggara. Hanya saja Thailand yang lebih beruntung karena diutamakan sebagai negara pertama di Asia Tenggara yang bisa merasakan mobil listrik itu langsung.

Disebutkan Autoblog, mobil listrik BMW iX sudah bisa dipesan per 21 Juni nanti di Thailand. Bersamaan dengan dibukanya keran pemesanan, BMW Thailand juga telah mengumumkan harga resmi BMW iX dan BMW iX3. Untuk BMW iX, pemesan harus mengeluarkan uang sebesar 5,999 juta Baht atau setara Rp2,7 miliar.



Harga itu tergolong fantastis karena sedikit lebih mahal dibanding mobil listrik lain yang sudah dijual di Thailand. Contohnya Audi e-Tron 55 quattro yang dijual di harga 5,099 juta Baht atau setara Rp2,3 miliar.

SUV Listrik BMW Akhirnya ke Asia Tenggara, Thailand yang Pertama


Namun BMW menawarkan hal yang menarik dibandingkan mobil listrik lainnya yang sudah ada di Thailand. BMW hanya akan menjual sebanyak 20 unit BMW iX di negeri gajah putih itu. Tentu saja hal itu akan membuat pemilik BMW iX di Thailand lebih ekslusif.



BMW Thailand juga menawarkan varian tertinggi BMW iX untuk masyarakat Thailand yakni BMW iX xDrive50 Sport. Varian tertinggi ini memiliki tenaga maksimal 523 PS dan torsi maksimal 765 Nm. Dibekali dengan baterai berkekuatan 105,2 kWh, BMW iX xDrive50 Sport mampu menempuh jarak 630 kilometer dalam kondisi baterai terisi penuh.
(wsb)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3320 seconds (0.1#10.140)