India Siap Luncurkan Sepeda Motor Listrik Ultraviolette F77

Kamis, 29 Juli 2021 - 23:03 WIB
loading...
India Siap Luncurkan Sepeda Motor Listrik Ultraviolette F77
Perusahaan startup berbasis mobil listrik asal India, Ultraviolette mengumumkan telah memproduksi sepeda motor berpenggerak listrik bernama F77. Foto/dok
A A A
NEW DELHI - Perusahaan startup berbasis mobil listrik asal India, Ultraviolette mengumumkan akan memproduksi sepeda motor berpenggerak listrik bernama F77 dalam waktu dekat. Ini pencapaian luar biasa mengingat Ultraviolette sudah 3 kali gagal untuk merealisasikan pembuatan motor berpenggerak listrik ini.

Di mulai dari bulan September 2018 berencana akan meluncurkan konsep motor listrik ini. Namun pada tahun 2019 peluncuran resmi produknya mengalami penundaan.



Hingga pada tahun 2020 keadaan dunia yang buruk akibat pandemi COVID-19 menghentikan pengembangan sepeda motor. Hingga tahun 2021 ini mendapatkan angin segar dengan mulai tahap perancangan untuk diproduksi.

Dilansir dari Rideapart, Kamis (29/7/2021), Ultraviolette melaporkan bahwa unit motor listrik ini dapat mulai diproduksi menjelang akhir tahun 2021 atau awal tahun 2022.

Motor berpenggerak listrik tersebut pastinya memiliki fitur menarik. Pada dashboard kemudi motor ini akan dilengkapi panel instrumen layar TFT multicolor dan beberapa mode berkendara.

Perusahaan startup asal India ini mengklaim bahwa motor listrik buatanya sanggup menghasilkan tenaga 27kW yang memuntahkan tenaga 36 HP. Angka tersebut sebanding dengan performa motor 300cc.

Akselerasi motor ini mencatatkan waktu dari 0 hingga 60 mil per jam hanya dalam waktu 7,7 detik. Tidak hanya itu, daya baterai motor listrik ini memiliki jangkauan yang cukup jauh. Diklaim dapat mencapai jarak 130 hingga 150 kilometer.



Motor listrik tersebut dikabarkan akan dapat mulai mempersiapkan tahapan produksinya dan berjalan dengan baik dan benar. Hal itu dikarenakan terdapat fasilitas produksi perusahaan yang terletak di Bengaluru diharapkan akan segera beroperasi.

Fasilitas ini akan mempunyai kapasitas produksi awal 10.000 unit. Selain itu fasilitasi ini juga telah dilengkapi untuk memproduksi segala sesuatu mulai dari baterai sepeda, komponen sasis, dan bodywork kendaraan sepeda motor listrik ini.
(ysw)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1719 seconds (0.1#10.140)