Lirik Bisnis Mobil, Apple Boyong Eks Eksekutif Chrysler

Rabu, 22 Juli 2015 - 16:37 WIB
Lirik Bisnis Mobil,...
Lirik Bisnis Mobil, Apple Boyong Eks Eksekutif Chrysler
A A A
LOS ANGELES - Langkah Apple masuk ke bisnis kendaraan sepertinya bukan isapan jempol. Raksasa teknologi asal Cupertino, California ini diam-diam merekrut mantan eksekutif senior Chrysler.

Doug Betts, adalah kepala bagian kualitas Chrysler dan wakil presiden senior hingga November lalu. Dalam profil LinkedIn-nya, dia bekerja untuk Apple di posisi operasi nonspesifik.

Sebelum bergabung dengan Chrysler, Betts bekerja untuk Nissan Motors Manufacturing dan Toyota Motors Manufacturing.

Dilansir dari The Bulletin, Rabu (22/7/2015), Betts menggambarkan dirinya sebagai eksekutif senior terbukti dari track record kepemimpinan yang inspirasional, inovasi, dan pengetahuan manufaktur serta metoda manufaktur dalam perannya di kualitas global.

Dia meninggalkan Chrysler pada tahun lalu setelah empat merek - Chrysler, Dodge, Jeep dan Ram - berada di bawah peringkat kualitas auto tahunan dari Consumer Reports.

Perusahaan berada di posisi buruk berdasarkan evaluasi dari Consumer Reports dan penilaian perusahaan riset JD Power selama masa Betts di Chrysler.

Langkah Apple melirik bisnis kendaraan dan perekrutan Betts pertama kali dilaporkan Wall Street Journal. Apple juga telah mempekerjakan Paul Furgale, ahli kendaraan otonom dan robotika asal Swiss.

Baca: Apple Berencana Produksi Besar-besaran iPhone Terbaru
(dmd)
Berita Terkait
Unik! Pengantin Pria...
Unik! Pengantin Pria Ini Berikan Mahar pada Calon Istri Berupa Saham Apple Inc.
Dunia Kerja Masa Depan...
Dunia Kerja Masa Depan Kian Menantang, HP Indonesia Gelar Edukasi STEM untuk Pelajar
HP Rilis 5 Laptop Sekaligus,...
HP Rilis 5 Laptop Sekaligus, Bukan untuk Tim Mendang Mending
Blibli Hadirkan Apple...
Blibli Hadirkan Apple Authorized Reseller di Indonesia
Gerai Terbesar Apple...
Gerai Terbesar Apple di Cina Tutup
Microsoft Jadi Pembeli...
Microsoft Jadi Pembeli Potensial Discord Inc
Berita Terkini
Cara dan Syarat Daftar...
Cara dan Syarat Daftar Mudik Gratis Pemprov DKI 2025
2 jam yang lalu
Daftar Biaya Pajak Mobil...
Daftar Biaya Pajak Mobil Innova Reborn, Yuk Simak sebelum Beli Bekasnya
5 jam yang lalu
8 Merek Ban Paling Berharga...
8 Merek Ban Paling Berharga pada Tahun 2024
6 jam yang lalu
Turun 15 Persen, Saham...
Turun 15 Persen, Saham Tesla Menukik Tajam
8 jam yang lalu
Volkswagen Akan Kembali...
Volkswagen Akan Kembali Gunakan Tombol Kontrol Fisik Bukan Sentuh
10 jam yang lalu
Merek China Zonsen Siap...
Merek China Zonsen Siap Selamatkan Aprilia RSV 1000
13 jam yang lalu
Infografis
4 Jenis Mobil yang Dikenai...
4 Jenis Mobil yang Dikenai Pungutan PPN 12% di 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved