Jaket Ini Bisa Lindungi iPhone dari Kerusakan Akibat Air

Selasa, 24 November 2015 - 15:49 WIB
Jaket Ini Bisa Lindungi...
Jaket Ini Bisa Lindungi iPhone dari Kerusakan Akibat Air
A A A
CUPERTINO - Hal yang paling dihindari bagi pemilik iPhone adalah menjaga agar perangkatnya tidak jatuh ke air. Jika itu terjadi, makan ponsel akan otomatis rusak. Tapi kini ketakutan itu tidak perlu lagi.

Dikutip dari Dailymail, Selasa (24/11/2015), kini Apple punya solusinya. Sebuah paten aplikasi baru-baru ini mengungkapkan, perusahaan tengah mengerjakan sistem bumper otomatis untuk casing iPhone. Casing ini nanti akan berfungsi sebagai flotasi perangkat.

Perangkat ini dapat melindungi saat jatuh sekaligus melindungi ponsel dari air. Casing ini didesain Minhyung (Kevin) Moon diterbitkan US Patent dan Trademark Office pekan lalu. Menurut Apple Insider, secara otomatis akan menyebarkan peredam saat sensor telepon menangkap akan terjadi dampak potensial.

Sensor Onboard melacak pergerakan telepon, mencatat perubahan kecepatan dan percepatan, bersama dengan gerakan lain yang menunjukkan penurunan.
Sistem ditempatkan di empat penjuru iPhone, mampu mendeteksi gerakan saat jatuh.

Batangan casing dilapisi dengan bantal bumper apung, terbuat dari busa, plastik, karet, atau bahan lainnya. Bantalan dapat diganti jika rusak atau memburuk, dan akan berfungsi sebagai pelampung bahkan jika sistem shock absorber belum dikerahkan.

Dengan kombinasi yang tepat dari bumper dengan daya apung dan orientasi, sistem ini bisa membuat iPhone mengapung di atas permukaan air. Sayang, meskipun sistem ini akan memiliki penggunaan praktis, mungkin terlalu mahal untuk diimplementasikan ke dalam desain dalam waktu dekat.

Dan sistem ini tidak menjadi satu-satunya desain yang dipatenkan untuk membuat iPhone menjadi tahan air. Selain ini, ada paten lain yang desainnya dipublikasikan untuk fitur iPhone yang mengusir air langsung dari speaker.
(dyt)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1606 seconds (0.1#10.140)