AHM Bentuk Komunitas Safety Riding di SMK dan SMA

Rabu, 03 Februari 2016 - 01:54 WIB
AHM Bentuk Komunitas Safety Riding di SMK dan SMA
AHM Bentuk Komunitas Safety Riding di SMK dan SMA
A A A
SEMARANG - Kegiatan safety riding yang dilakukan PT Astra Honda Motor (AHM) kali ini berbeda dengan tahun-tahun sebelumnya. Jika pada tahun sebelumnya hanya dalam bentuk, penyuluhan, kali ini AHM membentuk komunitas safety riding di sekolah-sekolah.

“Tahun ini target kita, adalah 50 sekolah di Jateng. Dan saat ini, sudah ada 41 sekolah yang bekerjasama,” kata Instruktur Safety Riding AHM Semarang Suko Edy, disela-sela pelaksanaan safety riding di SMK Walisongo Semarang, (2/2).

Edy menyebutkan, untuk program safety riding kali ini, Honda akan mengunjungi 5 sekolah setiap minggunya. Direncanakan April 50 sekolah yang ditarget sudah selesai. Sehingga pada saat penerimaan siswa baru program tersebut bisa dilounching, bersamaan dengan kegiatan MOS.

“Program Safety Riding kali ini berbeda, tidak hanya penyuluhan tapi juga dibentuk komunitas dengan jumlah sekitar 10 orang, yang akan ditraining di AHM, kemudian menjadi duta safety riding di sekolah. Siswa yang sudah ditraning ini memiliki tugas untuk menularkan, ilmunya ke teman-teman yang lain,” ujarnya.

Nantinya sambung Suko, program Safety riding tersebut akan masuk ke dalam ekstrakurikuler di sekolah masing-masing. Untuk siswa kelas 1 akan fokus pada pengetahuan safety riding, kelas 2 fokus pada keterampilan dan kelas 3 fokus pada praktik uji SIM C.

“Selama ini kualitas pemegang SIM C masih sangat kurang, terbukti dalam kecelakaan di jalan raya masih di dominasi pemegang SIM C. Dan melalui program ini tujuan akhirnya adalah dapat mengurangi kecelakaan di jalan raya khusunya bagi pengguna sepeda motor,” jelasnya.

Kepala Sekolah SMK Walisanga, Harsis Pradonyo mengungkapkan, safety riding untuk pelajar sangat perlu, apalagi saat ini banyak pelajar menggunakan sepeda motor untuk berangkat ke sekolah.

“Bisa berkendara saja tidak cukup, tapi juga harus paham rambu lalu lintas, paham bagaiman berkendara yang baik dan aman,” katanya.

Dia berharap, melalui kerjasama dengan Astra Honda Motor, pelajar di SMK Walisongo semakin sadar akan pentingnya keselamatan berkendara di jalan raya.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.2465 seconds (0.1#10.140)