Indocomtech 2016 Akan Diramaikan 300 Eksebitor

Selasa, 01 Maret 2016 - 09:22 WIB
Indocomtech 2016 Akan Diramaikan 300 Eksebitor
Indocomtech 2016 Akan Diramaikan 300 Eksebitor
A A A
JAKARTA - Ajang Indocomtech 2016 akan digelar mengusung tema “Gadget is Everywhere” . Even tahunan ini rencananya akan dihelat di Jakarta Convention Center (JCC), pada 2-6 November 2016.

Pameran ini sedikitnya akan diikuti 300 eksibitor bidang telekomunikasi, komputer, software, games, smartphone, produk elektronik dan aksesori. Selain itu, peserta Indocimtech 2016 juga akan dijadikan sebagai ajang pengenalan produk maupun inovasi terbaru dariu perusahaan teknologi baik dalam ataupun luar negeri.

“Kami sangat mengapresiasi antusiasme para perusahaan berbasis TIK yang selalu menantikan kehadiran Indocomtech untuk memamerkan sekaligus memasarkan produk-produk terbaru yang mereka hadirkan. Oleh sebab itu, kami sebagai pihak penyelenggara, selalu berusaha untuk menjadikan Indocomtech semenarik mungkin guna mendatangkan banyak pengunjung dan menghadirka sisi edukasi serta pengetahuan baru," ujar Project Director API untuk Indocomtech, Bambang Setiawan, dalam keterangan resminya kepada Sindonews, Selasa, (1/3/2016).

Merespon optimisme pasar yang tinggi akan industri TIK, Indocomtech 2016 juga akan menggandeng perusahaan rintisan maupun perusahaan-perusahaan besar untuk membangun jaringan bisnis dengan cara bertemu dengan para pelaku usaha yang lain melalui sebuah forum.

“Sejak tahun lalu Indocomtech telah membuat area khusus bagi para produsen produk TIK dari Taiwan, dan pada Indocomtech 2016 ini kami kembali menghadirkan area pavilion Taiwan dengan lebih dari 50 peserta,” tambah Bambang.

Selain itu,akan ada juga sederet promo, games-games dan aktivitas menarik lainnya termasuk kompetisi game online yang akan hadir di Indocomtech 2016 untuk memanjakan para pengunjung.
(dmd)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5129 seconds (0.1#10.140)