Tujuh Mobil Honda Sabet Award iCar Asia People

Rabu, 29 November 2017 - 05:01 WIB
Tujuh Mobil Honda Sabet...
Tujuh Mobil Honda Sabet Award iCar Asia People
A A A
JAKARTA - Inovasi Honda dalam melahirkan produk automotif kembali menuai prestasi. Tidak tanggung-tanggung, ada tujuh produk Honda yang berhasil menyabet penghargaan pada ajang iCar Asia People’s Choice Award 2017.

Pada ajang yang diselenggarakan pada Jumat (24/11/2017) di Jakarta ini, di puncak acara yakni ASEAN Car of The Year Award, Honda Civic membawa pulang gelar Silver.

Produk Honda yang mendapatkan penghargaan di ajang iCar Asia People’s Choice Award 2017 adalah Honda Brio untuk kategori Budget Hatchback, Honda Jazz untuk kategori Mid Range Hatch, Honda BR-V untuk kategori Budget SUV, Honda CR-V untuk kategori Mid Range SUV, Honda City untuk kategori Budget Sedan, dan Honda Civic untuk kategori Mid Range Sedan. (Baca juga: Empat Mobil Honda yang Dianggap Membahagiakan Penggunanya )

Jonfis Fandy, Marketing and After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor mengatakan, perusahaan mengucapkan terima kasih atas dukungan dan kepercayaan konsumen Indonesia sehingga Honda bisa meraih tujuh penghargaan sekaligus. "Komitmen Honda untuk terus meningkatkan pelayanan dan kualitas produk dapat diterima dengan baik di masyarakat,” katanya dalam keterangan pers yang diterima SINDOnews, Selasa (28/11/2017).

Tahun 2017 merupakan penyelenggaraan iCar Asia People’s Choice Award untuk yang ketiga kalinya. Namun pada tahun ini untuk pertama kalinya pemenang dipilih secara murni oleh konsumen Indonesia melalui pemungutan suara online (online voting).

Pemungutan suara online dilakukan oleh www.Mobil123.com pada periode 12 Oktober-1 November 2017. Sedangkan ASEAN Car of The Year Award dipilih oleh konsumen dari seluruh 10 negara ASEAN. Setiap pemilih memberikan satu suara dari total 15 merek automotif yang terdiri dari para pemenang di iCar Asia People’s Choice Award dari masing-masing negara, yaitu Malaysia, Indonesia, dan Thailand.
(mim)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7257 seconds (0.1#10.140)