Honda Pastikan Akan Produksi Bebek Listrik di 2018

Minggu, 15 April 2018 - 15:10 WIB
Honda Pastikan Akan...
Honda Pastikan Akan Produksi Bebek Listrik di 2018
A A A
TOKYO - Presiden dan CEO Honda Motor Co., Ltd. Takahiro Hachigo menegaskan bahwa Honda EV-Cub selain menggunakan mesin biasa, motor bebek jadul ini akan dibikin dengan tenaga listrik pada tahun 2018.

Seperti dilansir dari Visordown, Setelah pertama muncul sebagai motor konsep di ajang Tokyo Motor Show 2009, akhirnya Honda EV-Cub muncul di Vietnam sebelum dilepas secara massal.

Honda EV-Cub, Motor Jadul Berfitur Modern Siap Hadir di Indonesia
Pihak Honda mengatakan bahwa EV-Cub akan menjadi motor listrik yang bisa menempuh jarak tempuh paling jauh dibandingkan rival sekelasnya. Keunggulan lainnya adalah baterai lithium-ion yang menjadi sumber daya motor listriknya dapat dilepas dan diisi ulang di dalam rumah.

Yang juga menggembirakan adalah Honda akan memproduksi EV-Cub di Jepang dan pasar negara ASEAN. Kabarnya basis produksi juga akan dilakukan di Indonesia dan Thailand.

Untuk menjadi sebuah konsep, dibutuhkan beberapa tahun percobaan. Dan tampaknya, secara perlahan tampaknya sepeda ini akan segera diproduksi secara massal.

Meskipun dari beberapa bocoran EV Cub tidak mengalami banyak perubahan, tapi saat ini lampu tidak lagi menggunakan lampu LED berwarna biru. Roda depan motor juga tidak lagi menggunakan hub-mount besar dan akan ada tambahan swingarm baru. Namun untuk bagian mesin masih hampir sama.

"Ini adalah model komuter pribadi jarak pendek yang mengikuti konsep. Motor ini mudah ditangani dan sangat ekonomis," menurut pernyataan resmi dari pihak Honda

Dengan menempatkan baterai, komponen berat pada posisi rendah di tengah bodi motor. Hal ini memudahkan pengguna untuk mematikan sepeda motor.

Selain itu, baterai dapat dilepas dan dipasang untuk melakukan isi ulang dengan menggunakan stopkontak rumah biasa.

Tidak hanya itu, perusahaan juga menyediakan Super Cub Concept, dengan mesin bensin. Model terbaru itu pada dasarnya sama seperti Super Cub terdahulu. Hanya saja ada beberapa tambahan sehingga tampilannya lebih up to date.

Biasanya Super Cub terlihat dalam bentuk C90 dan terkenal sebagai motor paling populer yang pernah dibuat. Motor ini menjadi representasi sempurna dari transportasi dasar bermotor.
(wbs)
Berita Terkait
AHM Resmi Umumkan Harga...
AHM Resmi Umumkan Harga Honda ICON e: dan CUV e:
Ini Jagoan Honda untuk...
Ini Jagoan Honda untuk Melawan Motor Naked Eropa dan Jepang
AHM dan Dharma Group...
AHM dan Dharma Group Turut Membina UMKM Manufaktur Binaan YDBA
Menyamai Bengkel Resmi,...
Menyamai Bengkel Resmi, AHM Resmikan Pos AHASS TEFA di Bali
Biaya Pajak Motor PCX...
Biaya Pajak Motor PCX 160 Berdasakan Wilayah Domisili Konsumen
Harga Motor Honda Bakal...
Harga Motor Honda Bakal Naik Rp700 Ribu sampai Rp2 Juta? Ini Penyebabnya
Berita Terkini
Audi Kenalkan Supercar...
Audi Kenalkan Supercar Bermesi Diesel, Segini Tenaganya
2 jam yang lalu
AS Umumkan Tarif Baru...
AS Umumkan Tarif Baru Mobil Buatan Luar Negeri Termasuk Indonesia
5 jam yang lalu
Aksi Anti Tesla Meluas,...
Aksi Anti Tesla Meluas, Keamanan Pemilik dan Karyawan Semakin Terancam
7 jam yang lalu
BMW F 450 GS Concept...
BMW F 450 GS Concept Mulai Dibedah sebelum Dijual Bebas
9 jam yang lalu
Porsche Luncurkan Proyek...
Porsche Luncurkan Proyek Percontohan Daur Ulang Baterai Tegangan Tinggi
11 jam yang lalu
Seragam Baru Teknisi...
Seragam Baru Teknisi Suzuki: Bukan Sekadar Ganti Baju, Tapi Revolusi Layanan Purna Jual!
1 hari yang lalu
Infografis
2 Negara NATO akan Kirim...
2 Negara NATO akan Kirim Jet Tempur dan Kapal Perang ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved