Qualcomm Kenalkan Chiipset 11nm Snapdragon 675 untuk Ponsel Game

Rabu, 24 Oktober 2018 - 12:00 WIB
Qualcomm Kenalkan Chiipset...
Qualcomm Kenalkan Chiipset 11nm Snapdragon 675 untuk Ponsel Game
A A A
HONG KONG - Presiden Qualcomm, Cristiano Amon, telah memperkenalkan OnePlus sebagai salah satu perusahaan pertama yang mengimplementasikan smartphone 5G dengan modem Snapdragon X50. Di luar itu, sang presiden meluncurkan chipset Snapdragon 675 berbasis game dengan core CPU baru sebagai peningkatan dari Snapdragon 670 yang masih fresh.

Pembaruan terbesarnya adalah peningkatan prosesor dengan Kryo 460 core. Dua di antaranya didasarkan pada Cortex-A76 baru untuk kinerja dan dapat mencapai kecepatan hingga 2 GHz. Sementara enam lainnya untuk efisiensi dan didasarkan pada Cortex A55. ISP dan GPU tetap sama seperti di Snapdragon 670, yakni masing-masing Spectra 250 dan Adreno 612.
Qualcomm Kenalkan Chiipset 11nm Snapdragon 675 untuk Ponsel Game

Chipset baru ini hadir dengan sejumlah pengoptimalan game, termasuk engine seperti Unity, Unreal, Messiah, NeoX. Ada juga dukungan untuk alat-alat populer dan API termasuk Vulkan, OpenGL 3.2, OpenCL, dan profiler Snapdragon.

Laman Giz China, Selasa (23/10/2018), menyebutan, kemampuan kamera juga telah ditingkatkan dan chipset mendukung kamera triple hingga 16 MP (atau sensor tunggal 25 MP). Perubahan ini terjadi ketika gambar diambil dengan Mesin AI multi-inti baru, maka menjanjikan memberikan hingga 50% peningkatan keseluruhan.

Snapdragon 675 akan mendukung teknologi Quick Charge 4+ untuk semua produsen yang siap untuk menerapkannya di perangkat mereka. Di sisi konektivitas, ada dukungan Bluetooth 5, Dual VoLTE, WiFi Dual-band 802.11 ac dengan MIMO 2x2, semua platform berbasis lokasi yang populer, dan kecepatan pengunduhan Cat.12 hingga 600 Mbps. Platform ini sudah tersedia untuk OEM (pabrik perakiran ponsel) dan akan tiba di perangkat konsumen pada awal 2019.
(mim)
Berita Terkait
Qualcomm Quick Charge...
Qualcomm Quick Charge 5, Pengisian 50% Baterai 4.500 mAh Hanya Butuh 5 Menit
Qualcomm: Kualitas Kamera...
Qualcomm: Kualitas Kamera Smartphone Sudah Setara DSLR
Mengenal Teknologi Lossless...
Mengenal Teknologi Lossless Audio di Smartphone Android, Apa Gunanya?
Gunakan Qualcomm Quick...
Gunakan Qualcomm Quick Charge 3.0, Charge Roboost Jadi Sahabat Ponsel Ideal
Qualcomm Rilis FastConnect...
Qualcomm Rilis FastConnect 6900 dan 6700 dengan 6GHz WiFi 6E-Bluetooth 5.2
Qualcomm Umumkan Chipset...
Qualcomm Umumkan Chipset Snapdragon 690, Yuk Intip Kemampuannya
Berita Terkini
CEO Baru Volvo Fokus...
CEO Baru Volvo Fokus ke Pasar Amerika: Produksi Lokal Jadi Kunci Atasi Tarif Impor!
14 jam yang lalu
Lotus Memperkenalkan...
Lotus Memperkenalkan Struktur Baru untuk Eletre dan Emeya
1 hari yang lalu
Industri Otomotif Bakal...
Industri Otomotif Bakal Sekarat, Ini Risiko yang Mengintai AS Terkait Tarif Impor
1 hari yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Diberlakukan, Hyundai Menang Telak
1 hari yang lalu
Ducati Desmo450 MX Mesin...
Ducati Desmo450 MX Mesin 1 Silender 449cc dengan Bobot Ringan
1 hari yang lalu
Tarif Impor Baru AS...
Tarif Impor Baru AS Bakal Kubur Niat Orang Beli Mobil Baru
1 hari yang lalu
Infografis
Empat Indikator Uni...
Empat Indikator Uni Eropa Bersiap untuk Perang Besar
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved