Qualcomm Snapdragon 712 Punya CPU Lebih cepat dan Quick Charge 4 Plus

Jum'at, 08 Februari 2019 - 16:51 WIB
Qualcomm Snapdragon...
Qualcomm Snapdragon 712 Punya CPU Lebih cepat dan Quick Charge 4 Plus
A A A
SAN DIEGO - Qualcomm mengumumkan amunisi tambahan baru untuk portofolio chipset-nya, Snapdragon 712. Prosesor ini dibangun pada proses 10nm dan hadir sebagai peningkatan sederhana dari Snapdragon 710 yang populer.

Snapdragon 712 memiliki prosesor octa-core yang lebih cepat. Teknologinya menambah peningkatan kinerja dan menjadikannya pembangkit daya untuk gaming dan kerja berat lainnya.

Laman Phone Arena, Jumat (8/2/2019), menyebutkan, perbedaan utamanya ada pada delapan core Kryo 360 CPU yang sekarang berjalan pada 2,3 GHz dibandingkan pendahulunya hanya 2,2 GHz.

SD712 juga menghadirkan Quick Charge 4+ dan audio Bluetooth yang lebih baik. Hal ini berkat teknologi TrueWireless Stereo Plus dan Broadcast Audio.

Snapdragon 712 menggandeng Adreno 616 GPU dan Hexagon 685 DSP, serta sebagian besar spesifikasi lainnya. Modem tetap menjadi Qualcomm Snapdragon X15 yang mendukung downlink LTE Cat.15 dan up.1 Cat.13, masing-masing mencapai kecepatan puncak 800 Mbps dan 150 Mbps.Sedangkan dukungan kamera tetap pada kamera ganda hingga 20 MP atau sensor tunggal 32 MP dengan Spectra 250 ISP yang sama.
(mim)
Berita Terkait
Huawei, Samsung, dan...
Huawei, Samsung, dan Qualcomm Punya Chipset Jagoan Baru, Bagaimana MediaTek?
Barisan Produsen Smartphone...
Barisan Produsen Smartphone dengan Snapdragon 875 di Januari 2021
Pakai Snapdragon 875,...
Pakai Snapdragon 875, Ponsel Gaming 2021 Dukung Pengisian Baterai 100W
Produksi Chipset Snapdragon...
Produksi Chipset Snapdragon 875 Telah Dimulai di TSMC
Chipset Snapdragon 888...
Chipset Snapdragon 888 Plus Disebut Muncul Pertengahan 2021
Mengintip Jajaran Smartphone...
Mengintip Jajaran Smartphone Terbaru di Awal April 2020
Berita Terkini
Bos BYD Pede Denza Lebih...
Bos BYD Pede Denza Lebih Baik dari Mercedes Benz dan BMW
9 jam yang lalu
Kenapa Harley Davidson...
Kenapa Harley Davidson Turun Harga Imbas Tarif Impor AS? Simak Ulasan Lengkapnya
12 jam yang lalu
Tarif Impor AS Picu...
Tarif Impor AS Picu Kiamat Industri Otomotif Kanada, Ini Hitung-hitungannya
16 jam yang lalu
Goldman Sachs Prediksi...
Goldman Sachs Prediksi Tarif Trump Akan Hancurkan Industri Otomotif AS
17 jam yang lalu
Desain Honda NC750X...
Desain Honda NC750X dari Sudut Pandang Red Dot 2025
19 jam yang lalu
China Serang Pasar Pikap...
China Serang Pasar Pikap Australia dengan 2 Model Baru
20 jam yang lalu
Infografis
13 Rudal dan Drone Iran...
13 Rudal dan Drone Iran yang Bisa Hancurkan Pangkalan AS
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved