Film Baru Quentin Tarantino Butuh 2.000 Mobil

Kamis, 29 Agustus 2019 - 13:30 WIB
Film Baru Quentin Tarantino...
Film Baru Quentin Tarantino Butuh 2.000 Mobil
A A A
FILM baru Quentin Tarantino Once Upon A Time in Hollywood ternyata membutuhkan banyak mobil dalam proses pembuatannya.

Total jumlah mobil yang digunakan mencapai 2.000 unit mobil. Menurut Steven Butcher, coordinator transportasi film Once Upon a Time in Hollywood ribuan mobil itu datang dari berbagai jenis kendaraan mulai dari mobil penumpang, bus umum, bus sekolah dan sebagainya.

“Biasanya untuk film itu hanya butuh 500-an mobil. Namun untuk benar-benar sesuai keinginan Quentin jumlahnya sampai 4 kali lipat,” terang Steven Butcher.

Dia mengatakan mobil Cadilla DeVille merupakan mobil yang paling susah dicari. Mobil itu istimewa buat Quentin karena digunakan di dalam film pertamanya, Reservoir Dogs. Nah mobil itu ternyata masih dimiliki oleh pemeran film itu Michael Madsen. (Wahyu Sibarani)
(nfl)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6485 seconds (0.1#10.140)