Hutama Karya 'Ajak' Masyarakat Ikut Lomba Fotografi Bertema Infrastruktur

Sabtu, 14 Maret 2020 - 19:25 WIB
Hutama Karya Ajak Masyarakat...
Hutama Karya 'Ajak' Masyarakat Ikut Lomba Fotografi Bertema Infrastruktur
A A A
JAKARTA - Merayakan HUT ke-59, PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) untuk pertama kalinya menggelar ajang kompetisi dan apresiasi bagi pewarta media dan insan kreatif di seluruh Indonesia bertajuk Anugerah Hutama 2020.

Kompetisi mengangkat tema besar “Menghubungkan Kebaikan melalui Pembangunan Infrastruktur” dengan tiga sub tema. Pertama, infrastruktur sebagai penghubung kebaikan untuk Indonesia Maju. Kedua, Jalan Tol Trans Sumatra Sebagai Roda Penggerak Ekonomi dan Pariwisata di Sumatera. Terakhir, Menilik Peran Hutama Karya dalam Pembangunan Infrastruktur di Indonesia.

"Digelar dengan periode kompetisi selama 1 (satu) bulan penuh sejak 9 Maret-6 April 2020, Anugerah Hutama 2020 terdiri dari empat kategori perlombaan," kata Senior Executive Vice President Sekretaris Perusahaan Hutama Karya, sekaligus Ketua Anugerah Hutama 2020, Muhammad Fauzan di Jakarta.

Lebih lanjut Fauzan menjelaskan, empat kategori perlombaan yang terbagi atas 3 (tiga) kategori, yaitu untuk pewarta media/jurnalis dan 1 (satu) kategori yang dibuka untuk umum. “Jadi ada karya jurnalistik di media cetak, media online, dan jurnalistik foto, semuanya untuk jurnalis saja. Sedangkan satu kategori yang dapat diikuti oleh masyarakat umum se-Indonesia adalah kompetisi foto dengan juri yang kredibel. Total hadiahnya Rp173 juta,” paparnya.

Saat ini, infrastruktur dapat dikatakan sebagai bagian yang penting bagi sebuah negara, terutama di Indonesia yang merupakan negara kepulauan. Pembangunan infrastruktur dapat membawa berbagai manfaat bagi Indonesia.

Pengaruh infrastruktur pada perekonomian negara dapat dilihat pada publikasi yang berjudul World Development Report. Publikasi ini dikeluarkan oleh World Bank pada tahun 1994 yang mengatakan bahwa kenaikan infrastruktur sebesar satu persen saja dapat menyebabkan pertumbuhan PDB (Produk Domestik Bruto) sebesar 7% sampai 44%, kisaran angka yang sangat signifikan jika dapat dimaksimalkan.

Peningkatan tersebut terjadi karena turunnya biaya logistik, terbangunnya fasilitas publik seperti fasilitas kesehatan, pendidikan dan prasarana lainnya, penciptaan lapangan kerja hingga terhubungnya konektivitas darat, laut, sampai udara adalah sebagian potret efek dari pembangunan infrastruktur.

Pentingnya pembangunan infrastrutur untuk kemajuan Indonesia, tentunya menyebabkan isu dan berita mengenai infrastruktur sangat dibutuhkan. Hal ini sejalan dengan visi Presiden Joko Widodo menuju Indonesia Maju.

Hal ini lah yang menjadi landasan Hutama Karya untuk menyelenggarakan Anugerah Hutama 2020. “Kami berharap melalui ajang ini tentunya akan banyak tulisan dan publikasi positif yang dapat mengedukasi masyarakat khususnya mengenai pentingnya pembangunan infrastruktur untuk menghubungkan berbagai daerah. Supaya terbuka konektivitas yang dapat berdampak pada tumbuhnya perekonomian yang merata di seluruh wilayah Indonesia,” pungkasnya.
(mim)
Berita Terkait
Penjelasan Logis Perbedaan...
Penjelasan Logis Perbedaan Smartphone Kamera 100 MP dan 12 MP
Realme C55 NFC Hadirkan...
Realme C55 NFC Hadirkan Fitur Kamera untuk Dukung Street Fotografi
Printer Mungil dari...
Printer Mungil dari Canon Ini Bisa Kreasikan Momen Istimewa Anda
Kemudahan Fotografi...
Kemudahan Fotografi dan Video dengan Triple Camera 48MP Samsung Galaxy M21
Bikin Foto Malam Anti...
Bikin Foto Malam Anti Burem Cuma Bermodal Kamera Smartphone
Anti-Cahaya Rendah,...
Anti-Cahaya Rendah, Kamera Leica Q2 Monochrom Dijual Rp85 Juta, Minat?
Berita Terkini
Tarif Impor Kendaraan...
Tarif Impor Kendaraan Mencapai 25% Bisa Bikin Babak Belur Industri Otomotif ASEAN
8 menit yang lalu
Rencana Besar Industri...
Rencana Besar Industri Otomotif AS usai Tarif Impor Baru Diberlakukan
3 jam yang lalu
Industri Otomotif AS...
Industri Otomotif AS Keberatan dengan Tarif Impor Baru Trump
3 jam yang lalu
Honda Berniat Memperluas...
Honda Berniat Memperluas Bisnisnya hingga ke Luar Angkasa
6 jam yang lalu
Dealer Neta di Singapura...
Dealer Neta di Singapura Ditutup setelah 3 Bulan Dibuka
7 jam yang lalu
CEO Baru Volvo Fokus...
CEO Baru Volvo Fokus ke Pasar Amerika: Produksi Lokal Jadi Kunci Atasi Tarif Impor!
1 hari yang lalu
Infografis
PPN Naik Jadi 12%, Masyarakat...
PPN Naik Jadi 12%, Masyarakat Beralih ke Frugal Living
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved