Volvo Bangun Kota Tiruan Uji Keselamatan Penumpang

Jum'at, 22 Agustus 2014 - 15:13 WIB
Volvo Bangun Kota Tiruan...
Volvo Bangun Kota Tiruan Uji Keselamatan Penumpang
A A A
GOTHENBURG - Volvo menetapkan standar baru untuk tes kecelakaan mobil. Tidak seperti tes tabrakan konvensional yang diukur didalam ruangan, Volvo justru membangun kota artificial yang dapat meniru berbagai skenario kecelakaan bernama AstaZero.

Melansir laman Leftlanenews, Jumat (22/8/2014), AstaZero menempati lahan 2 juta m2 yang berada di Gothenburg, Swedia. Pabrikan ini mengucurkan dana hingga USD72 juta untuk membangun infrastuktur jalan dan kelengkapan lainnya.

Simulasi di dalam AstaZero mencakup tata letak daerah kota, jalan raya, jalan pedesaan, persimpangan dan jalan raya multi jalur. "Anda dapat mensimulasikan semua jenis skenario lalu lintas dunia nyata," kata CEO AstaZero Pether Wallin.

Dengan adanya AstaZero, Volvo berharap dapat mempelajari bagaimana mobil berinteraksi terhadap rintangan, seperti kendaraan lain atau pejalan kaki dan hewan. Simulasi diuji dalam lingkungan yang terkendali menggunakan robot uji coba.

"Fasilitas ini akan memainkan beberapa peran penting. Tidak hanya akan membantu kami memenuhi visi keselamatan, dan mengembangkan sistem keselamatan mobil. Tapi juga membantu dalam pengembangan fungsi keselamatan non-pengendara, seperti pejalan kaki dan sepeda," pungkasnya.
(dol)
Berita Terkait
Pabrikan Jepang Waspada,...
Pabrikan Jepang Waspada, Tank Swedia Sudah Ikutan Elektrifikasi
CEO Baru Volvo Fokus...
CEO Baru Volvo Fokus ke Pasar Amerika: Produksi Lokal Jadi Kunci Atasi Tarif Impor!
Kompetisi Pengemudi...
Kompetisi Pengemudi Volvo Trucks di Indonesia
Dikenal Tangguh, Alasan...
Dikenal Tangguh, Alasan PO Bus Banyak Gunakan Sasis Volvo
Volvo Siapkan Sedan...
Volvo Siapkan Sedan Listrik yang Bisa Melesat 300 Km Sekali Cas
Peluncuran Volvo Bus...
Peluncuran Volvo Bus Euro V
Berita Terkini
Volkswagen Singkirkan...
Volkswagen Singkirkan Tesla dari Eropa, Ini Angka Penjualannya
1 jam yang lalu
Motor Bensin Punah di...
Motor Bensin Punah di China, Jalan Dikuasai Jutaan Kendaraan Listrik
5 jam yang lalu
KTM Hentikan Impor Motor...
KTM Hentikan Impor Motor China CFMOTO ke Eropa
10 jam yang lalu
Pickup 01 Penantang...
Pickup 01 Penantang Tesla Cybertruck, Bukti China Bisa Kalahkan AS
11 jam yang lalu
Gebrakan MG di Shanghai...
Gebrakan MG di Shanghai Auto Show 2025, Hadirkan Inovasi Mobil Futuristik
12 jam yang lalu
FIFGroup Cetak Laba...
FIFGroup Cetak Laba Tertinggi Sepanjang Sejarah, Salurkan Pembiayaan Rp45,9 Triliun
13 jam yang lalu
Infografis
Puluhan Rudal dan Ratusan...
Puluhan Rudal dan Ratusan Drone Rusia Bombardir Ibu Kota Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved