Suzuki Masih Ogah Bocorkan Peluncuran Celerio
A
A
A
JAKARTA - Kehadiran Suzuki Celerio di IIMS 2014 yang berlangsung September lalu memang sempat menggoda pengunjung. Kala itu, PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mengkonfirmasi bahwa city car ini akan mengaspal di Indonesia.
Namun hingga kini pabrikan masih menutup keran informasi kapan tepatnya Celerio bakal mendarat. Meski kepastian mobil ini akan diluncurkan tahun depan dengan perkiraan harga Rp10 juta lebih mahal dari Karimun Wagon R.
"Kabar Celerio baik-baik saja. Launching mobil baru tahun depan. Saya tidak bisa bilang kapan," elak 4W Sales Marketing and DND Director PT SIS Davy J. Tulian di Jakarta, Selasa (25/11/2014).
Ketika dikorek lebih lanjut, Davy hanya menjelaskan Celerio nantinya akan dibekali transmisi yang sama dengan yang dipajang di IIMS. Dengan begitu, mobil yang saat ini dijual di India dan Thailand, bakal dibekali transmisi manual dan otomatis.
"Sudah ah jangan terlalu banyak dibocorin nanti gak seksi lagi, kalau striptease kan dilucutinnya musti satu-satu," ujarnya berkelakar.
Suzuki Celerio tampil menggoda penggunjung IIMS 2014 dengan warna hijau muda. Diposting sebagai mobil kompak modern, Celerio mempunyai dimensi panjang 3.600mm, lebar 1.600mm, dan tinggi 1.560mm, dengan wheelbase 2.425mm.
Menengok mesin, mobil ini disematkan mesin K10B 1.0-liter 3-silinder dengan tenaga 68 hp dan torsi 90 Nm. Pabrikan mengklaim konsumsi BBM dapat mencapai 23,1 km/liter, untuk varian transmisi Auto Gear Shift dan Manual.
Namun hingga kini pabrikan masih menutup keran informasi kapan tepatnya Celerio bakal mendarat. Meski kepastian mobil ini akan diluncurkan tahun depan dengan perkiraan harga Rp10 juta lebih mahal dari Karimun Wagon R.
"Kabar Celerio baik-baik saja. Launching mobil baru tahun depan. Saya tidak bisa bilang kapan," elak 4W Sales Marketing and DND Director PT SIS Davy J. Tulian di Jakarta, Selasa (25/11/2014).
Ketika dikorek lebih lanjut, Davy hanya menjelaskan Celerio nantinya akan dibekali transmisi yang sama dengan yang dipajang di IIMS. Dengan begitu, mobil yang saat ini dijual di India dan Thailand, bakal dibekali transmisi manual dan otomatis.
"Sudah ah jangan terlalu banyak dibocorin nanti gak seksi lagi, kalau striptease kan dilucutinnya musti satu-satu," ujarnya berkelakar.
Suzuki Celerio tampil menggoda penggunjung IIMS 2014 dengan warna hijau muda. Diposting sebagai mobil kompak modern, Celerio mempunyai dimensi panjang 3.600mm, lebar 1.600mm, dan tinggi 1.560mm, dengan wheelbase 2.425mm.
Menengok mesin, mobil ini disematkan mesin K10B 1.0-liter 3-silinder dengan tenaga 68 hp dan torsi 90 Nm. Pabrikan mengklaim konsumsi BBM dapat mencapai 23,1 km/liter, untuk varian transmisi Auto Gear Shift dan Manual.
(dol)