Pabrik Baru Mitsubishi Serap 3.000 Tenaga Kerja
A
A
A
BEKASI - Mitsubishi Motors Corporation (MMC), resmi menancapkan kuku lebih dalam di Indonesia. Melalui PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Indonesia (MMKI), MMC melaksanakan peletakan batu pertama pabrik baru.
Pabrik akan mulai beroperasi pada 2017. Pabrik MMKI dibangun di atas lahan 30 hektar, yang terletak di kawasan Greenland International Industrial Center (GIIC), Kota Deltamas, Cikarang Pusat, Bekasi, Jawa Barat.
"MMKI merupakan langkah baru kerja sama yang melibatkan MMC, Krama Yudha dan Mitubishi Corporation. Dimana kerja sama ini telah berlangsung sangat lama lebih dari 40 tahun," ujar President Commissioner PT Krama Yudha Eka Rasja Putra Said, Selasa (24/3/2015).
Untuk tahap awal, pabrik memiliki kapasitas 160.000 unit per tahun, namun dapat ditingkatkan menjadi 240.000 unit per tahun. Pabrik akan memproduksi 80 ribu Small MPV per tahun, 60 ribu unit untuk dalam negeri, dan 20 ribu unit akan di ekspor ke tujuh negara Asean pada 2018.
"Pabrik baru ini akan menyerap sekitar 3.000 tenaga kerja pada Maret 2018. Kami akan terus berkontribusi menenpatkan tenaga kerja di pabrik manufaktur, pengembangan supplier suku cadang baru, mempromosikan suku cadang lokal, transfer teknologi dan ekspor," pungkas Chairman & CEO MMC Osamu Masuko.
Pabrik akan mulai beroperasi pada 2017. Pabrik MMKI dibangun di atas lahan 30 hektar, yang terletak di kawasan Greenland International Industrial Center (GIIC), Kota Deltamas, Cikarang Pusat, Bekasi, Jawa Barat.
"MMKI merupakan langkah baru kerja sama yang melibatkan MMC, Krama Yudha dan Mitubishi Corporation. Dimana kerja sama ini telah berlangsung sangat lama lebih dari 40 tahun," ujar President Commissioner PT Krama Yudha Eka Rasja Putra Said, Selasa (24/3/2015).
Untuk tahap awal, pabrik memiliki kapasitas 160.000 unit per tahun, namun dapat ditingkatkan menjadi 240.000 unit per tahun. Pabrik akan memproduksi 80 ribu Small MPV per tahun, 60 ribu unit untuk dalam negeri, dan 20 ribu unit akan di ekspor ke tujuh negara Asean pada 2018.
"Pabrik baru ini akan menyerap sekitar 3.000 tenaga kerja pada Maret 2018. Kami akan terus berkontribusi menenpatkan tenaga kerja di pabrik manufaktur, pengembangan supplier suku cadang baru, mempromosikan suku cadang lokal, transfer teknologi dan ekspor," pungkas Chairman & CEO MMC Osamu Masuko.
(dyt)