Lamborghini Urus Bisa Dipereteli dengan Tangan, Warganet: Kayak Ditempel Lem Kertas

Sabtu, 20 Mei 2023 - 07:25 WIB
Lamborghini Urus diobrak-abrik hanya menggunakan tangan oleh konsumen asal Rusia. Foto: Tangkapan Layar TikTok Jetcar.ru
RUSIA - Seharusnya Lamborghini adalah pabrikan mobil dengan kualitas terbaik. Namun, sebuah video viral yang beredar belakangan ini justru mempertanyakan hal tersebut. Sebab, seorang pengguna Lamborghini terlihat “mengobrak-abrik” Lamborghini urus hanya dengan tangan.

Video itu, dibagikan oleh akun TikTok , Jetcar.ru belum lama ini. Video berdurasi berdurasi 44 detik itu menampilkan adegan dimana seseorang menguji durabilitas atau ketahanan mobil SUV andalan Lamborghini tersebut.

Tidak main-main, semua bagian di mobil benar-benar dibongkar oleh pria yang ada dalam video tersebut. Hebatnya lagi dia membongkar seluruh bagian mobil hanya dengan tangan. Misalnya saja saat melepas over fender atau bagian khusus yang ada di atas ruangan ban mobil. Over fender bisa dilepas dengan cepat.



Belum lagi saat dia melepas dashboard, door trim, audio, hingga setir mobil. Semuanya dapat dilakukan dengan mudah oleh tangan.



Tidak hanya melepas, pria yang ada dalam video juga menunjukkan beberapa bagian mobil yang terlihat ringkih.

Contohnya kaca mobil, jok mobil, hingga bagasi belakang. Bagian-bagian itu jika digoyangkan dengan kencang akan menimbulkan suara yang sangat mengganggu.

Tentu saja video tersebut langsung jadi pusat perhatian. Sebab, Urus dipasarkan dengan harga yang sangat wah. Yakni USD390.000 atau mencapai Rp5,7 miliar. Maka, ekspektasi konsumen tentu saja kualitas produksi yang diberikan harusnya sangat tinggi. Bukan dapat dengan mudah dicopot oleh tangan.

Hingga kini video tersebut langsung mendapatkan perhatian 43,6 juta orang. Bahkan masyarakat Indonesia ikut mengomentari video viral Lamborghini Urus yang kontroversial itu.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More