Napoleon, Motor China Bergaya Bobber dengan Fitur Kekinian

Selasa, 20 Juni 2023 - 19:29 WIB
Motor China Bergaya Bobber Napoleon. FOTO/ YT
BEIJING - Produsen otomotif asal China Benda memperkenalkan Napoleon motor bergaya bobber dengan penggunaan ban donat besar baik untuk depan dan belakangnya.

BACA JUGA - Kejutan, Dua Pabrikan Motor China Ramaikan Balapan Motor Dunia

Seperti dilansir dari Rideapart, Selasa (20/6/2023), Napoleon memiliki penampilan cukup nyeleneh, motor bergaya bobber tapi pakai ban dual-purpose. Cover suspensi depan juga menambah ilusi yang membuat tampilannya semakin garang.



Gaya berkendara yang ditawarkan Napoleon memang rileks dengan setang rendah dan posisi kaki agak maju. Desain maskulin dan egois juga ditonjolkan dengan tempat duduk model single seater.

Pada posisi riding sangat santai, setang rendah dan posisi kaki sedikit ke depan. Selain itu, struktur bangkunya yang single seater terkesan menggantung sehingga aura bobbernya kuat.

Dari segi performa, Benda Napoleon memiliki mesin 488cc V-Twin yang menghasilkan tenaga 50 TK. Jadi bisa dibandingkan dengan Honda Rebel 500 jika di atas kertas.

Bobotnya juga sangat ringan, yakni sekitar 190 kg, sehingga memiliki dimensi yang ringkas, mesin bertenaga, plus bobot yang ringan untuk motor bobber.
(wbs)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More