Monitor Gaming ViewSonic Punya Refresh Rate 165Hz dan Waktu Respon 1 Milidetik!

Selasa, 17 November 2020 - 10:20 WIB
Tiga model monitor gaming ViewSonic memiliki resolusi QHD, Refresh Rate 165Hz, waktu respon (GtG) 1ms, ditargetkan untuk gamer serius.
JAKARTA - Menjamurnya tren game, casting dan streaming eSports mendorong ViewSonic menciptakan pengalaman ngegame paling optimal. Targetnya adalah gamer yang kerap melirik rakitan perangkat ramah anggaran. BACA JUGA: Daftar Asuransi di Aplikasi Grab Hanya 5 Menit, Bayarnya Cuma Rp9.900 Per Bulan



Ada tiga model yang dihadirkan, Yakni Elite XG270QG yang fokus pada komposisi warna, Elite XG270QC dengan layar lengkung, juga model terbaru Elite XG270Q yang berukuran 27 inci memiliki fitur refresh rate 165Hz, waktu respon (GtG) 1ms serta kompatibilitas dengan G-SYNC besutan NVIDIA.



Elite XG270Q mengunggulkan panel IPS bingkai beresolusi QHD (2560x1440) serta sertifikasi HDR400 VESA Display. Artinya, warna-warna dalam game akan terlihat hidup dan sangat detail.

”ViewSonic mengembangkan XG270Q sebagai opsi layar 27 inci yang lebih ramah di kantong namun tetap menawarkan semua fitur penting bagi para gamer,” papar Eko Handoko Wijaya, Country Head Manager ViewSonic Indonesia.

Menurut Eko, monitor tersebut akan menjawab permintaan para gamer akan kecepatan dan kemeriahan warna. Juga, menghadirkan nuansa gaming yang kental. Permainan akan berjalan mulus,” ujarnya.



Nah, berikut adalah perbedaan tiga monitor gaming ViewSonic:

Elite XG270Q
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More