Ferdinand Porsche, Perakit Mobil Legendaris Porsche 911

Jum'at, 25 Juni 2021 - 21:31 WIB
Ferdinand Porsche pencipta Porsche 911. FOTO/ IST
LONDON - Porsche adalah salah satu merek mobil mewah nan sporty yang telah lama berkecimpung di industri otomotif dunia. Pendirinya adalah Ferdinand Porsche.

Ferdinand mendirikan perusahaan Porsche pada 1939, yang bermarkas di Jerman. Ia juga dikenal sebagai teknisi yang menciptakan mobil pertama Volkswagen.

Ferdinand muda memang sudah menyukai teknologi dan tertarik dengan hal-hal yang berhubungan dengan listrik.



Sejak 1800-an sampai 1932, ia bekerja sebagai insinyur kendaraan. Pada tahun 1934, ia dan putranya, Ferdinand Anton Ernst Porsche, berkolaborasi untuk mengembangkan desain pertama dari mobil Volkswagen.

Ia juga pencipta model 911 yang selalu menjadi jantung merek Porsche selama berdekade ke belakang. Kendaraan ini dianggap sebagai mobil sport klasik, yang menjadi benchmark untuk mobil-mobil sport lainnya.

Tidak seperti kendaraan lainnya, 911 merekonsiliasi kontradiksi yang terlihat jelas, seperti elemen sporty-nya dengan penggunaan praktis untuk keperluan sehari-hari, tradisi dan inovasi, eksklusivitas dan penerimaan sosial, desain dan fungsionalitas.

Sebagai tambahan dari lini klasik namun unik ini, Porsche 911 selalu terkenal atas teknologi kelas atas. Banyak dari ide dan teknologi yang muncul melalui debut Porsche 911 saat dilahirkan melalui arena balapan.

911 berkomitmen terhadap prinsip performa dari awal, dan motor racing merupakan lab ujinya yang paling penting.

Sejak awal, Porsche 911 selalu hadir di arena sirkuit di seluruh dunia, sehingga melahirkan reputasi pemenang yang dapat diandalkan dan multiguna. Dan memang, dua per tiga dari 30.000 kemenangan Porsche hingga saat ini dimenangkan oleh 911.
(wbs)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More