TVS Motorcycles Caplok Perusahaan Norton Motor Kebanggaan Inggris

Selasa, 21 April 2020 - 17:24 WIB
Salah satu model motor Norton. FOTO/ Ist
NEW DELHI - Produsen otomotif India TVS Motorcycles membeli perusahaan motor asal inggris Norton Motorcycles yang tengah berjuang dengan masalah keuangan dengan harga 16 juta pound sterling.

Seperti dilansir dari MCN menyebut saat Norton dipimpin K N Radhakrishnan, Presiden dan CEO TVS, dan Sharad Mohan Mishra yang juga adalah Presiden Strategi Grup Perusahaan TVS Motor Company.

Rencana masa depan Norton di bawah kepemilikan baru belum diumumkan, tetapi dalam laporan carandbike, Direktur Pelaksana TVS Sudarshan Venu mengatakan, desain dan fasilitas instalasi Norton akan tetap di Donington Park tetapi di tempat baru.

"Kami akan mengambil alih semua karyawan kecuali beberapa, manajemen lama. Tim desain dan instalasi yang kuat akan berada di bawah kami, dan kami akan menggunakan kekuatan mereka dan bekerja sama untuk menghasilkan lebih banyak motor merek ini, ”kata Sudarshan.

Dia juga mengatakan bahwa saat ini tidak ada rencana untuk memproduksi sepeda motor Norton murah, dan mengatakan fokusnya sekarang adalah melanjutkan warisan dan produk serta membangun kembali nama Norton sebagai merek sepeda motor premium.
(wbs)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More