Dua SUV MG Keliling Indonesia Lestarikan Kopi Nusantara

Kamis, 23 Februari 2023 - 13:41 WIB
loading...
Dua SUV MG Keliling Indonesia Lestarikan Kopi Nusantara
New MG ZS memiliki banyak fitur menarik dan teknologi terkini yang bikin petualangan keliling Indonesia jadi lebih menarik. Foto-foto/DOK. MG Motor Indonesia.
A A A
JAKARTA - MG Motor Indonesia menggelar kampanye DiscoverIndonesia in a Cup of Coffee. Dalam kampanye itu dua SUV MG yaitu New MG ZS dan New MG HS keliling Indonesia guna mengenalkan kopi asli khas Indonesia ke generasi muda.

Arief Syarifudin, Marketing and PR Director MG Motor Indonesia mengatakan banyak komoditi kopi yang digandrungi masyarakat dunia justru bersumber dari bumi pertiwi. Bahkan banyak merek kopi kenamaan internasional melabeli produk mereka dengan nama-nama daerah-daerah di Indonesia seperti Sumatera, Aceh, Toraja, Kintamani, hingga Flores.

Kekayaan itulah yang hendak dibagi MG Motor Indonesia kepada anak-anak muda Indonesia. Tujuannya akan ada lebih banyak lagi generasi muda yang mengenal dan melestarikan kekayaan alam itu.

Caranya dengan melakukan petualangan keliling Indonesia menggunakan dua SUV baru dari MG Motor Indonesia yakni New MG ZS dan New MG HS.

Kedua SUV Itu terpilih karena saat ini mobil jenis tersebut sudah menjadi salah satu kendaraan pilihan generasi millenial dan gen z.

"Dengan menggunakan New MG ZS, petualangan untuk mencari budaya kopi terasa lebih menyenangkan karena menggunakan SUV yang tangguh dan fitur yang mumpuni untuk berpetualang dalam kondisi apapun,” kata Arief di ajang media gathering di IIMS 2023.



Dua SUV MG Keliling Indonesia Lestarikan Kopi Nusantara


Salah satu petualangan yang sudah dituntaskan di Discover Indonesia in a Cup of Coffee adalah perjalanan ke kota Brastagi, Sumatera Utara. Di kota itu New MG ZS mempelajari lebih dalam kopi Mandailing yang sangat terkenal.

Selain itu ada cerita lain dimana petani-petani kopi di Brastagi justru dibina oleh salah satu merek kopi internasional. Kondisi itu jelas harus diketahui oleh anak-anak muda karena ternyata kopi asli dalam negeri justru sudah lebih dulu dihargai oleh orang-orang luar negeri.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.3702 seconds (0.1#10.140)