Digunakan di Formula 1, Mobil Aston Martin Tercepat Ini Dijual Bebas

Sabtu, 13 Mei 2023 - 16:53 WIB
loading...
Digunakan di Formula...
Aston Martin merilis mobil dengan spek balap karena tingginya permintaan dari konsumen mereka. Foto: dok Aston Martin
A A A
JAKARTA - Safety Car atau mobil pengaman dalam ajang balap jadi sorotan penggemar balap di seluruh dunia. Wajar jika kemudian produsen yang bertanggung jawab menyediakan kendaraan tersebut akan memberi model terbaiknya.

Di Formula 1 (F1), ada dua brand yang menyediakan Safety Car, yakni Mercedes-Benz dan Aston Martin. Aston Martin yang asal Inggris menerjunkan mobil sport Vantage F1 Edition dan SUV DBX707 sebagai Medical Car.

Digunakan di Formula 1, Mobil Aston Martin Tercepat Ini Dijual Bebas

Aston Martin Vantage F1 Edition.

Di awal pekan ini, Aston Martin mengungkapkan versi terbaru dari DBX707 yang terinspirasi dari model yang berperan sebagai Medical Car di F1. Ini dilakukan karena banyak konsumen yang tertarik dengan model edisi khusus itu.


Digunakan di Formula 1, Mobil Aston Martin Tercepat Ini Dijual Bebas

Aston MartinSUV DBX707.

CEO Aston Martin Lawrence Stroll mengatakan mobil sport Vantage F1 Edition sukses besar saat di pasarkan. Dia mengklaim bahwa model tersebut telah menghasilkan antara 300 unit-400 unit penjualan.

“Saya tidak percaya, tapi kami benar-benar mengalaminya: balapan di hari Minggu, jualan di hari Senin. Angka tersebut mungkin terlihat kecil, tetapi untuk perusahaan sebesar kami, itu penting,” kata Stroll seperti dikutip dari Carscoops.

Ketika diperkenalkan pada 2021, Vantage F1 Edition digambarkan sebagai model tercepat dan paling mudah dikendalikan dari seluruh model Aston Martin.
Wajar saja, itu karena mobil ini harus memimpin barisan dan mengatur kecepatan saat terjadi kecelakaan di balapan F1.

Vantage F1 Edition telah dimodifikasi dengan kit aerodinamis yang menambahkan downforce sebesar 441 lbs (200 kg). Sasis mobil ini juga diperkuat, dan peredam serta suspensinya juga ditingkatkan.

Dari segi dapur pacu juga alami beberapa perubahan untuk mendapatkan tenaga sebesar 527 hp (393 kW/535 PS). Angka tersebut lebih besar 25 hp (18 kW/25 PS) dari model Vantage standar.



Stroll mengungkapkan bahwa seluruh konsumen Vantage sangat tertarik memboyong versi edisi F1. Namun, mereka akan dikenakan biaya tambahan sebesar USD200 ribu atau setara Rp2,96 miliar demi mendapatkan mobil kembaran Safety Car F1.

Apabila seluruh konsumen Vantage menginginkan edisi khusus, maka nilai penjualan yang dihasilkan Aston Martin mencapai USD80 juta atau setara Rp1,1 triliun.
Ini sangat penting bagi Aston Martin untuk membiayai timnya di F1 yang membutuhkan dana 135 juta dolar atau setara Rp2 triliun per tahun.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Aston Martin Kenalkan...
Aston Martin Kenalkan Simulator Canggih Khusus untuk Balap
Aston Martin Luncurkan...
Aston Martin Luncurkan Vanquish Volante 2025, Desain Ikonik Dipertahankan
Lewis Hamilton Berniat...
Lewis Hamilton Berniat Rancang Model Ferrari Terbaru
CEO Aston Martin Minta...
CEO Aston Martin Minta Mobil Bertransmisi Manual Diperbanyak
Aston Martin Hadirkan...
Aston Martin Hadirkan Mobil Klasik Bermesin Turbo 8 Piston 4.000cc
CYVN Holdings Perusahaan...
CYVN Holdings Perusahaan Abu Dhabi Ambil Alih McLaren
Jauh sebelum MotoGP,...
Jauh sebelum MotoGP, Ducati Pernah Bikin Mesin Formula 1
Aston Martin Hadirkan...
Aston Martin Hadirkan AMR24 Edisi Tim Formula 1
Aston Martin dan GMA...
Aston Martin dan GMA Pastikan Tidak Akan Bunuh Mobil Bensin
Rekomendasi
Paus Fransiskus Wafat,...
Paus Fransiskus Wafat, Donna Agnesia dan Darius Sinathrya Sampaikan Duka Mendalam
Paus Fransiskus Meninggal,...
Paus Fransiskus Meninggal, Ini 7 Fakta Unik dari Paus Serba Satu
3 Fakta Menarik Hymne...
3 Fakta Menarik Hymne Kopassus, Salah Satunya Diciptakan Titiek Puspa
YouTube Akan Terjemahkan...
YouTube Akan Terjemahkan Bahasa secara Otomatis dengan AI
Strategi Raja Mataram...
Strategi Raja Mataram Percepat Pembangunan Istana Megah, Sayembara hingga Kerahkan 300 Ribu Warga
Profil Komjen Pol Makhruzi...
Profil Komjen Pol Makhruzi Rahman, Sekretaris BNPP RI Lulusan Seba Milsuk dan Akpol
Berita Terkini
Aion UT Bakal Masuk...
Aion UT Bakal Masuk Pasar Indonesia? Ini Bocoran Lengkapnya
2 jam yang lalu
Paus Fransiskus, Toyota...
Paus Fransiskus, Toyota Innova Zenix, dan Ziarah Kesederhanaan di Indonesia
2 jam yang lalu
Dibantu China, Nissan...
Dibantu China, Nissan Bakal Balik ke Rusia
8 jam yang lalu
GAC Aion Siap Meluncurkan...
GAC Aion Siap Meluncurkan L4 Robotaxi di Shanghai Auto Show 2025
10 jam yang lalu
Proses Canggih Pembuatan...
Proses Canggih Pembuatan Mobil dan Baterai GAC Aion di Guangzhou
11 jam yang lalu
Gunakan Mesin Hybrid,...
Gunakan Mesin Hybrid, GT- R Terbaru Siap Diluncurkan
1 hari yang lalu
Infografis
Nomor 1 dari Indonesia,...
Nomor 1 dari Indonesia, Ini 10 Dumpling Terenak di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved