Peugeot 2008 Tampil Lebih Segar dengan Kombinasi Menarik Dua Warna

Selasa, 03 Oktober 2023 - 18:09 WIB
loading...
Peugeot 2008 Tampil...
Peugeot 2008 kini hadir dengan tampilan kombinasi dua warna agar lebih segar. Foto/DOK. Astra Peugeot
A A A
JAKARTA - Penampakan Peugeot 2008 terlihat lebih segar dengan tampilan pada sektor eksterior terutama warnanya. Sebelumnya Peugeot 2008 tampil dengan warna monoton atau satu warna, kini hadir dengan kombinasi dua warna atau two tone.

Dalam keterangan resmi, Selasa (3/10/2023), Astra Peugeot menyebutkan secara umum tampilan Peugeot 2008 didominasi oleh warna putih. Hanya saja nuansa hitam terlihat dominan di bagian atap mobil SUV berlogo Singa Jingkrak.

Bahkan sentuhan kelir hitam juga membalut bagian depan atau lebih dikenal dengan pilar-A. Alhasil bagian atap mobil Peugeot 2008 terlihat melayang. Hanya saja bagian eksterior lainnya tidak mengalami perubahan.



Bagian muka hingga buritan sama dengan sebelumnya. Begitu juga dengan interior dan fitur yang relatif sama dengan sebelumnya. Sektor dapur pacu juga tidak diutak-atik.

Peugeot 2008 masih menggendong mesin berkode EB2ADTSM yakni tiga silinder 1.2 L PURE Tech Turbo. Mesin itu bisa menggelontorkan tenaga maksimal 130 daya kuda di putaran 5.500 rpm dan torsi maksimal 230 Nm di kitiran 1.750 rpm.
Peugeot 2008 Tampil Lebih Segar dengan Kombinasi Menarik Dua Warna


“Semoga dengan adanya penyegaran model lineup Peugeot 2008 two tone yang terbaru ini bisa menjadi pilihan bagi konsumen untuk memiliki mobil Peugeot impiannya.“ ujar Fadjar Tjendikia Marketing Dept Head of Astra Peugeot.

Penyegaran ini terbilang menarik karena Astra Peugeot justru tidak menarik biaya tambahan untuk kombinasi warna baru tersebut. Peugeot 2007 masih dijual di harga Rp535 juta. Astra Peugeot tampak berupaya memberikan yang terbaik buat kustomer mengingat penjualan mobil-mobil SUV justru belum terlalu dominan.



Berdasarkan data GAIKINDO periode Januari-Agustus 2023, Astra Peugeot hanya bisa menjual sebanyak 150 unit. Saat ini Astra Peugeot menjual tiga mobil SUV yakni Peugeot 2008, Peugeot 3008, dan Peugeot 5008.
(wib)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Nissan Leaf 2025 Berubah...
Nissan Leaf 2025 Berubah dari Hatchback ke SUV
Lirik Pasar SUV, Volvo...
Lirik Pasar SUV, Volvo Siap Kubur Wagon
Peugeot RCZ Mobil Sport...
Peugeot RCZ Mobil Sport Paling Seksi hingga Hari Ini
Daftar 23 Kendaraan...
Daftar 23 Kendaraan Mewah Koleksi Raffi Ahmad, Berisikan Merek Mobil dan Motor Ternama
5 Rekomendasi Mobil...
5 Rekomendasi Mobil dengan Ground Clearance Tinggi
Cadillac LYRIQ-V Bakal...
Cadillac LYRIQ-V Bakal Jadi Mobil Tanpa Bensin pada 2026
Mitsubishi Hentikan...
Mitsubishi Hentikan Produksi 3 Model SUV Mulai Maret 2025
Bedah Fitur Diamond...
Bedah Fitur Diamond Sense Mitsubishi XForce, Ternyata Ini Fungsinya
Gendong Mesin 4.000cc,...
Gendong Mesin 4.000cc, Segini Tenaga Audi SQ7
Rekomendasi
Didit Hadiri Halalbihalal...
Didit Hadiri Halalbihalal Megawati, PDIP: Silaturahmi dengan Prabowo Tinggal Tunggu Waktu
Jokowi Tak Gelar Open...
Jokowi Tak Gelar Open House, Warga Tetap Antre Halalbihalal
Siswa MAN 4 Jakarta...
Siswa MAN 4 Jakarta Ghifran Majid Diterima di 13 Kampus Ternama Dunia, Apa Rahasianya?
11 Artis Hollywood Merayakan...
11 Artis Hollywood Merayakan Lebaran, Mike Tyson Mualaf usai Dipenjara
Lalu Lintas Padat, Tol...
Lalu Lintas Padat, Tol MBZ Berlakukan Buka Tutup Situasional
Mengejutkan! 5 Kata...
Mengejutkan! 5 Kata dalam Bahasa Indonesia Ini Ternyata dari Bahasa Arab
Berita Terkini
Hyundai Siap Memperkenalkan...
Hyundai Siap Memperkenalkan Sistem Infotainment Terbaru Pleos
53 menit yang lalu
Sejarah Vespa Sprint...
Sejarah Vespa Sprint Skuter Italia Paling Diburu di Indonesia
2 jam yang lalu
Bakal Jadi Lawan Ducati...
Bakal Jadi Lawan Ducati Diavel, Zontes 703V Diperkenalkan
4 jam yang lalu
Aston Martin Kenalkan...
Aston Martin Kenalkan Simulator Canggih Khusus untuk Balap
5 jam yang lalu
Meguro Motor Legendaris...
Meguro Motor Legendaris Jepang Jauh sebelum Kawasaki Ada
18 jam yang lalu
Teknologi AION Y Plus,...
Teknologi AION Y Plus, Mudik Pakai Mobil Listrik Tidak Takut Kehabisan Daya
22 jam yang lalu
Infografis
10 Negara dengan Anggaran...
10 Negara dengan Anggaran Pertahanan Tertinggi pada 2025
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved