Kotaro Shimizu Pamit, Serahkan Kepemimpinan Honda Indonesia ke Shugo Watanabe

Rabu, 27 Maret 2024 - 23:03 WIB
loading...
Kotaro Shimizu Pamit,...
PT Honda Prospect Motor mengumumkan Shugo Watanabe (kanan) sebagai Presiden Direktur baru. Foto: HPM
A A A
JAKARTA - PT Honda Prospect Motor (HPM) punya nahkoda baru. Kotaro Shimizu secara resmi menyerahterimakan jabatan Presiden Direktur PT HPM kepada Shugo Watanabe sebagai pemimpin berikutnya.

Yang menarik, keduanya sama-sama pernah ditugaskan di pasar Amerika. Acara serah terima jabatan berlangsung di Jakarta, 27 Maret 2024. Presiden Direktur PT HPM yang baru, Shugo Watanabe pertama bergabung dengan Honda pada 2000.

Sebelum ditugaskan di Indonesia, Watanabe sudah melanglangbuana ke berbagai negara. Pada 2007, ia bertugas di Spanyol. Lalu, kembali ke Jepang pada 2010.

Selanjutnya ia juga pernah bertugas di Malaysia pada 2015. Sementara di 2018 bertugas di India. Kemudian pada 2021 Watanabe bertugas di Amerika Serikat sebagai Vice President Auto Planning & Strategy Auto Sales sebelum menjadi President Director PT Honda Prospect Motor di 2024.

“Indonesia merupakan pasar strategis bagi Honda. Visi saya adalah menghadirkan produk-produk berkualitas, dapat diandalkan serta sesuai kebutuhan konsumen di Indonesia,” ungkap Watanabe.

Selain berupaya meningkatkan “brand presence”, Watanabe juga berupaya untuk menegaskan kesenangan konsumen saat pembelian. “Dengan cara memperbaiki layanan, sehingga akan terus ada repurchasing, dimana Honda bisa tetap mengamankan konsumennya,” ungkapnya.

Baik Watanabe dan Shimizu memang sama-sama pernah ditugaskan di Amerika, sebagai pasar yang sangat menantang. Tentu saja, Indonesia walaupun potensial, juga memiliki kondisi pasar yang sama-sama menantang.

Artinya, dibutuhkan pemimpin yang “tahan banting” untuk menjadi nahkoda Honda Indonesia. Hal ini, diakui oleh Kotaro Shimizu. Shimizu menjabat sejak 2022, dan sangat menantang karena Indonesia masih baru saja pulih dari Covid.

Namun, selama masa kepemimpinannya, Kotaro Shimizu bersama HPM telah meluncurkan berbagai model mobil Honda di berbagai segmen, termasuk beberapa model yang menjadi model populer saat ini. Mulai New Honda Brio, All New Honda Civic Type R, dan New Honda City.

Kotaro Shimizu juga menghadirkan Honda WR-V sebagai model Small SUV pertama Honda.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
AHM Berangkatkan 2.572...
AHM Berangkatkan 2.572 Pemilik Motor Honda ke Kampung Halaman
Si Kotak Ajaib Honda...
Si Kotak Ajaib Honda StepWGN Segera Mengaspal di Indonesia, Harga di Bawah Rp700 Juta?
Honda Siaga Penuh Sambut...
Honda Siaga Penuh Sambut Mudik Lebaran 2025: Layanan Dealer 24 Jam di 106 Titik
Honda Luncurkan Modul...
Honda Luncurkan Modul Sel Bahan Bakar Generasi Terbaru
Honda Siap Luncurkan...
Honda Siap Luncurkan Dua Mobil Listrik di Indonesia pada 2026
Honda CB-F Masuk Dapur...
Honda CB-F Masuk Dapur Produksi, Ini Detail Motornya
Honda CB1000 Hornet...
Honda CB1000 Hornet Siap Diluncurkan Tahun Ini
Penjualan Global Motor...
Penjualan Global Motor Suzuki Tahun 2024 Terbaik dalam 15 Tahun
Inilah 10 Model Honda...
Inilah 10 Model Honda Beat di Indonesia
Rekomendasi
Turun Tipis, Harga Emas...
Turun Tipis, Harga Emas Hari Ini Rp1.819.000 per Gram
SPMB 2025 Dibuka Mei,...
SPMB 2025 Dibuka Mei, Ini Jadwal Resmi Pengganti PPDB dari Kemendikdasmen
Siapa Bajinder Singh?...
Siapa Bajinder Singh? Pendeta yang Dijuluki sebagai Nabi Dipenjara Seumur Hidup karena Memperkosa Jemaatnya
Jembatan di Kolaka Utara...
Jembatan di Kolaka Utara Ambruk Diterjang Arus, 115 KK di Desa Pasampang Terisolasi
Momen Haru 2 Penggawa...
Momen Haru 2 Penggawa Timnas Indonesia U-17 Jelang Piala Asia U-17 2025: Ibu, Minta Doanya!
Kapan Puasa Syawal Tahun...
Kapan Puasa Syawal Tahun 2025? Simak Jadwalnya
Berita Terkini
Seragam Baru Teknisi...
Seragam Baru Teknisi Suzuki: Bukan Sekadar Ganti Baju, Tapi Revolusi Layanan Purna Jual!
55 menit yang lalu
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
4 jam yang lalu
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
5 jam yang lalu
Kenapa setelah Ganti...
Kenapa setelah Ganti Kampas Rem Jadi Tidak Pakem?
22 jam yang lalu
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Panduan Lengkap Tarif Tol Trans Jawa dan Strategi Perjalanan!
1 hari yang lalu
Volvo Panggil Pulang...
Volvo Panggil Pulang Mantan CEO Hakan Samuelsson: Jurus Pamungkas Hadapi Badai Industri Otomotif!
1 hari yang lalu
Infografis
2 Negara NATO akan Kirim...
2 Negara NATO akan Kirim Jet Tempur dan Kapal Perang ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved