Persiapan Bengkel Rekanan Jelang MotoGP Mandalika 2024

Selasa, 24 September 2024 - 21:18 WIB
loading...
Persiapan Bengkel Rekanan...
PT Idemitsu Lube Indonesia (Idemitsu Lubricants) mengundang sejumlah bengkel rekanan terpilih di Indonesia untuk makan malam bersama di Idemitsu Moto Lounge, Selasa, 24 September 2024. FOTO/ SINDOnews
A A A
LOMBOK - Menjelang gelaran MotoGP 2024 di Sirkuit Mandalika pada 27-29 September 2024, Parade pembalap MotoGP berlangsung meriah di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat, Rabu (25/9/2024) sore WIB. Acara parade MotoGP Mandalika 2024 ini dihadiri ribuan orang.



Sebelumnya, PT Idemitsu Lube Indonesia (Idemitsu Lubricants) mengundang sejumlah bengkel rekanan terpilih di Indonesia pada Selasa 24/9/2029).

Acara ini juga dimeriahkan oleh kehadiran para pebalap Idemitsu, yaitu Takaaki Nakagami (Pembalap LCR Honda Idemitsu Nomor 30 di kelas MotoGP), Mario Suryo Aji (Nomor 34 di kelas Moto2), Somkiat Chantra (Nomor 35 di kelas Moto2), serta Taiyo Furusato (Nomor 72 di kelas Moto3) dan Tatchakorn Buasri (Nomor 5 di kelas Moto3).

Undangan makan malam ini merupakan bagian dari rangkaian acara “Workshop Appreciation Night“ yang diselenggarakan oleh Idemitsu Lubricants Indonesia untuk bengkel-bengkel rekanan yang memasarkan oli Idemitsu di Indonesia.

“Kami yakin bahwa menghabiskan waktu bersama para pembalap akan menjadi pengalaman yang berkesan bagi semua yang terlibat,” ujar Asahi Katayama, Manajer Pemasaran Idemitsu Lubricants Indonesia.

Selain membahas strategi pemasaran, para pemilik bengkel rekanan juga diberikan edukasi tentang cara meningkatkan brand image Idemitsu Lubricants sebagai produk oli premium dan terpercaya.

Asahi berharap, antusiasme dan energi dari pelanggan setia Idemitsu Lubricants akan menjadi sumber motivasi dan inspirasi yang hebat bagi para pebalap saat mereka mempersiapkan diri untuk tampil di Sirkuit Mandalika.

“Ini adalah momen untuk mempererat hubungan, berbagi pengalaman, dan menginspirasi satu sama lain. Kami berharap, melalui pertemuan ini kita dapat menjalin kerja sama yang lebih erat dan rutin,” kata Sutrisno dari Bengkel Digioto.

Acara parade digelar pada Rabu (25/9) mulai pukul 16.00 WITA. Sejumlah pembalap top MotoGP yaitu Marc Marquez, Enea Bastianini, Jorge Martin, Alex Rins, Marco Bezzecchi, Pedro Acosta, Aleix Espargaro, Fabio Di Giannantonio, Jack Miller, Raul Fernandez, Luca Marini, serta pembalap Moto2 asal Indonesia Mario Aji turut dalam parade MotoGP Mandalika 2024 ini.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1408 seconds (0.1#10.140)