Seleksi Alam, Merek Mobil China Ini Terancam Gulung Tikar

Selasa, 05 November 2024 - 12:33 WIB
loading...
Seleksi Alam, Merek...
Yuanhang terancam gulung tikar. FOTO/ Autopro
A A A
BEIJING - Yuanhang, merek kendaraan listrik (EV) milik Dayun Group asal China, dilaporkan menghadapi masalah keuangan yang serius.



Seperti dilansir dari SCMP, pada tanggal 30 Oktober, sumber melaporkan bahwa merek tersebut mengalami kehilangan pekerjaan serta penundaan pembayaran gaji.

Seorang karyawan Divisi Penelitian dan Pengembangan (R&D) Yuanhang, khususnya di divisi sasis, menginformasikan bahwa banyak staf yang keluar dari perusahaan, dan kini hanya tersisa belasan karyawan.

Karyawan lain melaporkan bahwa departemennya terpaksa mengambil cuti selama seminggu yang tidak dibayar.

Sumber internal juga mengungkapkan bahwa Yuanhang mengalami masalah arus kas dan sedang mencari dukungan pendanaan dari pemerintah daerah dan investor lainnya.

Dalam keterangannya menanggapi laporan tersebut, Yuanhang Automobile menyatakan saat ini perusahaan sedang menjalani restrukturisasi dan berada dalam tahap transisi.

Dia menambahkan, mereka menjamin operasional akan kembali normal setelah proses restrukturisasi selesai.

Yuanhang juga menegaskan, sebagai bagian dari Dayun Group, perusahaan tidak akan mudah bangkrut dan menurut mereka, seluruh manajemen senior termasuk pejabat tingkat menengah masih bekerja seperti biasa.

Dayun Group yang didirikan pada tahun 1987 sebelumnya dikenal sebagai produsen kendaraan niaga dan sepeda motor.

Di bawah grup yang sama, Dayun juga memproduksi model EV yang lebih murah dengan menggunakan merek Dayun.

Yuanhang adalah merek baru yang didirikan pada Agustus 2022 dan sejauh ini telah meluncurkan empat model EV – sedan Y6 dan Y7, serta SUV H8 dan H9.

Namun pada Januari hingga September 2024, penjualannya hanya tercatat 5.584 unit. Harga modelnya berkisar antara 300.000 hingga 500.000 yuan.

Model Yuanhang juga dikembangkan menggunakan komponen dari pemasok Tier 1 seperti Huawei, Alibaba, dan Bosch. Namun, jumlah gerai penjualan Yuanhang menyusut.

Di Beijing sendiri, jumlah cabang penjualan yang sebelumnya berjumlah lima di awal tahun, kini hanya tinggal tiga cabang dan satu service center.

Fenomena ini juga mencerminkan tantangan yang dihadapi produsen EV Tiongkok, dimana pada awal tahun ini, Human Horizons, produsen merek HiPhi, mengajukan pailit.

Di saat persaingan di industri kendaraan listrik semakin ketat, Yuanhang menghadapi tantangan besar untuk bertahan.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Aksi Anti Tesla Meluas,...
Aksi Anti Tesla Meluas, Keamanan Pemilik dan Karyawan Semakin Terancam
Porsche Luncurkan Proyek...
Porsche Luncurkan Proyek Percontohan Daur Ulang Baterai Tegangan Tinggi
Volvo Panggil Pulang...
Volvo Panggil Pulang Mantan CEO Hakan Samuelsson: Jurus Pamungkas Hadapi Badai Industri Otomotif!
Skywell Hadirkan Mobil...
Skywell Hadirkan Mobil Listrik China Pertama di Inggris
China Siap Aliri Energi...
China Siap Aliri Energi dari Luar Angkasa ke Mobil Listrik
Bakal Jadi Lawan Ducati...
Bakal Jadi Lawan Ducati Diavel, Zontes 703V Diperkenalkan
Teknologi AION Y Plus,...
Teknologi AION Y Plus, Mudik Pakai Mobil Listrik Tidak Takut Kehabisan Daya
BMW R 80 G/S versi 2025...
BMW R 80 G/S versi 2025 Diluncurkan, Segini Tenaganya
Huawei Siap Luncurkan...
Huawei Siap Luncurkan Mobil Listrik Habis Lebaran 2025
Rekomendasi
Teknologi Penerjemah...
Teknologi Penerjemah AI DeepSeek Bantu Misi Penyelamatan di Myanmar
Biodata dan Agama Jermall...
Biodata dan Agama Jermall Charlo Petinju Tak Terkalahkan Comeback Kejar Juara Dunia 3 Divisi
Tarif Trump Tambah Tekanan...
Tarif Trump Tambah Tekanan pada Ekonomi Dunia yang Sedang Sakit
Tak Hanya pada Indonesia,...
Tak Hanya pada Indonesia, Trump Terapkan Tarif untuk Israel dalam Perang Dagang Global
Trump Umumkan Tarif...
Trump Umumkan Tarif Impor, Bursa Asia Gonjang-Ganjing
Ini Jadwal Puasa Ayyamul...
Ini Jadwal Puasa Ayyamul Bidh April 2025, Apa Boleh Digabung dengan Puasa Syawal?
Berita Terkini
Aksi Anti Tesla Meluas,...
Aksi Anti Tesla Meluas, Keamanan Pemilik dan Karyawan Semakin Terancam
1 jam yang lalu
BMW F 450 GS Concept...
BMW F 450 GS Concept Mulai Dibedah sebelum Dijual Bebas
2 jam yang lalu
Porsche Luncurkan Proyek...
Porsche Luncurkan Proyek Percontohan Daur Ulang Baterai Tegangan Tinggi
4 jam yang lalu
Seragam Baru Teknisi...
Seragam Baru Teknisi Suzuki: Bukan Sekadar Ganti Baju, Tapi Revolusi Layanan Purna Jual!
21 jam yang lalu
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
1 hari yang lalu
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
1 hari yang lalu
Infografis
Ini Alasan Mengapa Tanaman...
Ini Alasan Mengapa Tanaman Ganja Harus Ditanam di Ketinggian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved