18 AION Angels Sihir Pengunjung IIMS 2025 dengan Live Streaming Otomotif ala China

Sabtu, 15 Februari 2025 - 22:23 WIB
loading...
18 AION Angels Sihir...
 AION Indonesia berkomitmen untuk menghadirkan pengalaman digital yang lebih interaktif dan informatif bagi konsumen otomotif di Tanah Air. Foto: AION
A A A
JAKARTA - AION, merek kendaraan listrik global di bawah naungan GAC Group, menghadirkan inovasi live streaming yang sukses besar di China ke panggung Indonesia International Motor Show (IIMS) 2025.

Sebanyak 18 AION Angels diterjunkan untuk memikat pengunjung melalui live streaming yang interaktif dan dinamis. Langkah ini ternyata diterapkan juga di pameran otomotif di China, di mana live streaming telah menjadi kekuatan pendorong utama dalam transformasi digital, menciptakan pengalaman belanja, hiburan, dan edukasi yang lebih hidup.

“Di China, tren live streaming telah berkembang seiring dengan perubahan zaman dan menjadi jembatan yang efektif antara brand dan konsumen. Strategi ini kami perkenalkan juga di Indonesia dan menjadi yang pertama di dalam industri otomotif,” ujar Andry Ciu, CEO AION Indonesia.

“Kami percaya bahwa pendekatan ini tidak hanya relevan di pasar global, tetapi juga memiliki potensi besar di Indonesia karena semakin banyak konsumen yang mengandalkan pengalaman digital untuk memahami produk sebelum mengambil keputusan pembelian,” tambah Andy.

Kunci Daya Tarik: AION Angels
18 AION Angels Sihir Pengunjung IIMS 2025 dengan Live Streaming Otomotif ala China

Melalui format interaktif dan real-time, AION Indonesia berupaya menyampaikan inovasi serta keunggulan teknologi secara lebih langsung dan menarik.

Kehadiran AION Angels, yang merupakan figur publik dengan jumlah pengikut signifikan di media sosial, memperkuat strategi ini. Mereka bertugas menyiarkan setiap kegiatan AION dengan cara yang lebih interaktif, menarik, namun tetap informatif.

Live Streaming: Strategi Jitu Menjangkau Konsumen Digital
18 AION Angels Sihir Pengunjung IIMS 2025 dengan Live Streaming Otomotif ala China

AION Indonesia meyakini bahwa strategi live streaming dapat menciptakan pengalaman baru yang lebih interaktif dengan para calon konsumen. Dengan demikian, konsumen memiliki lebih banyak pilihan dalam mendapatkan informasi terkait teknologi dan inovasi yang ditawarkan oleh AION Indonesia.

Lebih dari itu, live streaming membuka peluang baru dalam pemasaran otomotif, memungkinkan demonstrasi fitur kendaraan secara langsung dan penawaran promo eksklusif yang dapat meningkatkan keterlibatan serta minat calon pembeli.

Baca Juga: AION V Series Terbaru Kenalkan di IIMS 2025, Segini Harganya

Melalui sesi live streaming, AION mendemonstrasikan fitur kendaraan secara real-time, menjawab pertanyaan konsumen, dan memberikan penawaran eksklusif. Pendekatan ini tidak hanya meningkatkan kepercayaan konsumen, tetapi juga mendorong peningkatan penjualan secarasignifikan.
(dan)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Drama Penantian Mobil...
Drama Penantian Mobil Listrik Aion V: Konsumen Gigit Jari, Pabrikan Beri Uang Sabar Rp100 Ribu Per Hari!
Selain BYD, Ini 10 Mobil...
Selain BYD, Ini 10 Mobil China paling Laris di Indonesia pada April 2025
Elon Musk Akui Teknologi...
Elon Musk Akui Teknologi Mobil Listrik China Hebat
Pickup 01 Dinilai Gabungan...
Pickup 01 Dinilai Gabungan Desain Hummer dan Tesla Cybertruck
Truk Listrik Slate Meluncur...
Truk Listrik Slate Meluncur di AS, Begini Bentuknya
Teknologi Baterai CATL...
Teknologi Baterai CATL Dicas 5 Menit untuk Jarak Tempuh 520 Km
Pemerintah Perpanjang...
Pemerintah Perpanjang Insentif Kendaraan Listrik dan Hybrid
Danamon bersama Adira...
Danamon bersama Adira Finance Hadir di IIMS 2025
Sensasi Pameran IIMS...
Sensasi Pameran IIMS 2025, Beragam Mobil Konvensional dan Listrik Dipamerkan
Rekomendasi
Revitalisasi SMPN 20...
Revitalisasi SMPN 20 Tangsel Berlanjut, Warga Ingatkan Realisasi Tuntutan
Kondisi Makroekonomi...
Kondisi Makroekonomi Penuh Dinamika, BRI Life Catatkan Kenaikan Laba 42%
Hadiri Pelantikan Paus...
Hadiri Pelantikan Paus Leo XIV, Muhaimin Bertolak ke Vatikan Malam Ini
Berita Terkini
Terungkap! Pabrik Baterai...
Terungkap! Pabrik Baterai Hyundai di Karawang: Lahirkan 120 Ribu Sel Penggerak Masa Depan Tiap Hari!
Mitsubishi Pajero Sport...
Mitsubishi Pajero Sport dan Xpander Terbaru Berteknologi ADAS Siap Dikenalkan
Mitsubishi DST SUV 7...
Mitsubishi DST SUV 7 Penumpang Siap Diluncurkan, Ini Bocorannya
Baterai Made in Indonesia...
Baterai Made in Indonesia Bikin TKDN Dikejar 80 Persen dan Harga Hyundai Kona Electric Bersahabat
Begini Cara Mematikan...
Begini Cara Mematikan Mobil Listrik yang Terbakar, Bahkan Harus Direndam Seminggu!
Perang Mobil Listrik...
Perang Mobil Listrik Makin Panas! BYD Dewa, Wuling Mantan, Pendatang Baru Pun Menggila!
Infografis
J-10 China Jagoan Pakistan...
J-10 China Jagoan Pakistan Pemangsa 5 Jet Tempur India
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved