Yamaha GEAR ULTIMA Diluncurkan, Ini Fitur Pembeda dengan Skutik Lain

Minggu, 09 Maret 2025 - 11:46 WIB
loading...
Yamaha GEAR ULTIMA Diluncurkan,...
Yamaha GEAR ULTIMA Diluncurkan. FOTO/ DOK SindoNews
A A A
BANDUNG - Yamaha resmi meluncurkan GEAR ULTIMA, skutik 125 cc dengan konsep “Multi Purpose Scooter.

BACA JUGA - Terabas Hujan, YIMM Ajak Media Geber Yamaha Gear 125 Jakarta - Sentul

GEAR ULTIMA menggunakan frame terbaru yang kokoh dan solid. Rangka bertipe turbular ini sudah dikenal dengan durabilitasnya yang tinggi, handlingnya yang stabil, dan tingkat getarannya yang rendah, sehingga membuat motor semakin tangguh dan nyaman untuk diajak berkendara harian maupun jarak jauh.

Yamaha GEAR ULTIMA hadir menggunakan mesin baru berteknologi Blue Core Hybrid yang sudah dikenal masyarakat dengan efisiensi konsumsi bahan bakarnya.

Karena motor ini memiliki Hybrid Power Assist yang membantu akselerasi awal di 3 detik pertama**. Efisiensi bahan bakar semakin optimal berkat adanya teknologi Smart Motor Generator (SMG) yang membuat starter motor menjadi lebih halus dan minim getaran, dan fitur Start & Stop System* untuk mengurangi konsumsi bahan bakar yang tidak perlu saat motor berhenti.

Daya tempuh GEAR ULTIMA juga semakin meningkat berkat kapasitas tangki bensin yang besar yaitu mencapai 5,1 liter.

Julukan “Si Serba Bisa” untuk motor ini semakin kuat karena berbagai fitur praktis yang dimiliki oleh GEAR ULTIMA seperti kapasitas bagasinya yang mencapai 18,6 liter dan terdapat ruang tambahan di samping bagian dalam bagasi yang dapat dijadikan sebagai ruang penyimpanan barang-barang kecil.

Ruang kaki yang didesain lebih lega dan dilengkapi dengan gantungan ganda memberikan keleluasaan kepada para pengendara untuk membawa barang bawaan.

Motor ini semakin bisa diandalkan oleh para penggunanya karena GEAR ULTIMA memiliki jok yang lebih luas dan lega sehingga nyaman untuk berboncengan dan membawa barang.

Untuk mendukung kebutuhan keluarga muda yang aktif melakukan mobilitas, skutik ini juga menyediakan pijakan kaki untuk anak. Selain daya angkut yang besar, GEAR ULTIMA juga memiliki fitur praktis baru, yaitu handle belakang multiguna yang rata dan kokoh sehingga semakin praktis untuk membawa barang, termasuk jika ingin memasang box atau tas tambahan.

GEAR ULTIMA juga hadir dengan berbagai upgrade yang membuat motor ini lebih modern dan atraktif. Seperti, tampilan speedometer digital* dan terkoneksi dengan Smartphone* melalui aplikasi Y-Connect, sehingga mampu memberikan informasi secara lengkap mengenai data berkendara dan kondisi sepeda motor.

Lalu, motor ini juga didukung fitur Answer Back System* yang memudahkan pengguna mencari sepeda motor saat parkir. Untuk mendukung pengisian daya smartphone saat berkendara, GEAR ULTIMA juga telah dilengkapi dengan Electric Power Socket.

Berkendara menggunakan GEAR ULTIMA menjadi lebih percaya diri dan bangga karena desainnya yang tangguh serta compact, layaknya mengendarai skutik premium.

Selain itu, skutik ini juga sudah dilengkapi lampu depan LED yang lebih terang dan awet dengan tambahan fitur Hazard*. Kesan gagah motor ini juga dipertegas dengan ban tubeless ring 12” bertapak lebar yang mampu memberikan rasa berkendara lebih stabil.

Yamaha GEAR ULTIMA hadir dalam dua varian, yaitu tipe S dan tipe Standard. Untuk tipe S punya 2 pilihan warna, yaitu Tough Grey dan Prime Silver yang ditawarkan seharga Rp 21,500,000 (harga rekomendasi OTR Jakarta).

Sementara tipe Standard punya 4 pilihan warna menarik yang meliputi Active Blue, Adventure Brown, Trending Red, dan Dynamic Black dan dipasarkan dengan harga Rp 19,900,000 (harga rekomendasi OTR Jakarta).
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Toyota C-HR High Hero...
Toyota C-HR High Hero Diperkenalkan hanya untuk Pasar Eropa
Kawasaki Siap Luncurkan...
Kawasaki Siap Luncurkan Ninja H2 Hidrogen, Ini Bocorannya
Yamaha GEAR ULTIMA Diluncurkan,...
Yamaha GEAR ULTIMA Diluncurkan, Ini Spek Mesinnya
Cara Menghidupkan Vario...
Cara Menghidupkan Vario 150 Tanpa Remot
Zontes 703V Sport Cruiser...
Zontes 703V Sport Cruiser Diperkenalkan, Begini Tampangnya
QJMotor Kembangkan Mesin...
QJMotor Kembangkan Mesin V4 700cc Berteknologi AMT
BMW Motorrad Dikabarkan...
BMW Motorrad Dikabarkan Ingin Membeli KTM
Triump Mulai Uji Coba...
Triump Mulai Uji Coba Scrambler 400 XE dan Speed 400 RR
Stres di Kemacetan?...
Stres di Kemacetan? Tenang! Ini Tips Berkendara Motor yang Bikin Happy!
Rekomendasi
Ello Buka Donasi untuk...
Ello Buka Donasi untuk Korban Banjir di Villa Nusa Indah Bekasi, Ini Daftar Kebutuhannya
Update Banjir dan Longsor...
Update Banjir dan Longsor Sukabumi: 4 Korban Belum Ditemukan
9 Pemain Liga 1 Dipercaya...
9 Pemain Liga 1 Dipercaya Perkuat Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain
Kebakaran Polda Banten,...
Kebakaran Polda Banten, Wakapolda: Penyebabnya Diperiksa Tim Laboratorium
Azan, Panggilan Salat...
Azan, Panggilan Salat yang Membuat Setan Lari Terbirit-birit
Siapa Sheika Aisha?...
Siapa Sheika Aisha? Putri Cantik Penguasa Uni Emirat Arab yang Bekerja Layaknya Warga Biasa di SeaWorld
Berita Terkini
Volvo ES90 Dipekenalkan,...
Volvo ES90 Dipekenalkan, Mobil Crossover Listrik Berfitur Canggih
3 jam yang lalu
Viral Pabrik Esemka...
Viral Pabrik Esemka Terlihat Sepi, Berikut Beragam Komentar Netizen
7 jam yang lalu
Cara Bikin Motor Nyaman...
Cara Bikin Motor Nyaman dan Tokcer Dipakai Mudik
10 jam yang lalu
Toyota C-HR High Hero...
Toyota C-HR High Hero Diperkenalkan hanya untuk Pasar Eropa
11 jam yang lalu
Toyota Luncurkan Mobil...
Toyota Luncurkan Mobil Listrik Rp200 Jutaan, Sejam Terpesan 10 Ribu Unit
14 jam yang lalu
Lama Jualan di Indonesia,...
Lama Jualan di Indonesia, Chery Belum Bisa Bangun Pabrik
16 jam yang lalu
Infografis
AS Mengakui Perang Ukraina...
AS Mengakui Perang Ukraina Adalah Perang Proksi AS dengan Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved