Pabrikan China Siap Bantu Indonesia Bikin Mobil Nasional

Minggu, 23 Maret 2025 - 23:06 WIB
loading...
Pabrikan China Siap...
Pabrikan China Siap Bantu Indonesia Bikin Mobil Listrik. FOTO/ CARSCOOPS
A A A
JAKARTA - Ketua Umum Perkumpulan Industri Kendaraan Listrik Indonesia ( Periklindo ) Moeldoko mengungkapkan ada beberapa merek yang siap bergabung untuk mengembangkan mobil nasional yang diproduksi di Indonesia.



Namun, Moeldoko belum bisa memberikan informasi secara rinci seperti apa proses kerja sama tersebut. Tetapi, ia mengungkapkan ada produsen besar dari China yang siap membantu dalam merealisasikan proyek tersebut.

"Pabrikan besar dari luar, dari China khususnya, datang ke sini kolaborasi dengan mitra lokal memunculkan merek baru. Bisa merek baru, bisa juga merek mereka yang ada di sana, atau bisa juga kolaborasi antar merek," ujar Moeldoko di Jakarta, belum lama ini.

Selain itu, Moeldoko juga menyebut satu merek, yaitu Polytron tapi semua masih proses, dan juga nantinya akan bermunculan merek baru. "Di antaranya Polytron, juga nanti akan memunculkan merek lain," tegas Moeldoko.

Sebagai informasi, Polytron yang bermain di segmen motor listrik juga siap meramaikan pasar mobil listrik. Namun, Moeldoko menyampaikan bahwa akan ada merek lain yang juga berstatus mobil nasional.

Lebih lanjut, Moeldoko mengungkapkan pemerintah akan memberi kemudahan terhadap mitra mobil nasional ini, seperti kemudahan dalam perizinan. Ini akan membuat biaya operasional ditekan sehingga membuat harga mobil lebih murah.

"Pemerintah juga memberikan akses dan kemudahan, sehingga menurut saya kendala investasi di Indonesia di sektor EV relatif tidak ada. Karena kebijakannya mendukung, berikutnya pasarnya sangat luas, kondisi kita juga sangat stabil, ini sangat mendukung investasi," ucapnya.

Pada Februari 2025 Menperin menyebut bahwa pemerintah akan menggandeng berbagai pabrikan otomotif dalam negeri untuk mewujudkan mobil nasional yang berkualitas dan memiliki daya saing.
(wbs)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Toyota Siap Hadirkan...
Toyota Siap Hadirkan Pabrik Daur Ulang Kendaraan di Inggris
Mobil Jepang Dominan:...
Mobil Jepang Dominan: Ini Dia Daftar Mobil Paling Andal 2025 Versi J.D. Power!
Honda Luncurkan Modul...
Honda Luncurkan Modul Sel Bahan Bakar Generasi Terbaru
Honda Siap Luncurkan...
Honda Siap Luncurkan Dua Mobil Listrik di Indonesia pada 2026
Sangat Janggal, Toyota...
Sangat Janggal, Toyota Tiba-tiba Bikin Mobil Listrik di China
Investor Desak Elon...
Investor Desak Elon Musk Mundur dari Jabatan CEO Tesla
Audi Pertimbangkan Kembali...
Audi Pertimbangkan Kembali ke Segmen Mobil Sport
Lawan DiPilot BYD, Zeekr...
Lawan DiPilot BYD, Zeekr Siapkan Teknologi Kemudi Pintar G-Pilot
Foxconn Siap Kembangkan...
Foxconn Siap Kembangkan Mobil Listrik untuk 2 Merek Jepang
Rekomendasi
Ada yang Mengusik Mees...
Ada yang Mengusik Mees Hilgers, Pura-pura atau Cedera Sungguhan?
Antrean Kendaraan Pemudik...
Antrean Kendaraan Pemudik Kembali Terjadi di Gerbang Tol Pejagan Brebes, Gara-gara Saldo E-toll Habis
Harga Emas Antam Terus...
Harga Emas Antam Terus Menjulang, Hari Ini Naik Rp10.000 per Gram
Tol Jakarta-Cikampek...
Tol Jakarta-Cikampek Dipadati Kendaraan Pemudik, Rest Area KM 57 Membeludak
Cerita Pemudik dari...
Cerita Pemudik dari Tangerang Tempuh Waktu 12 Jam Mudik ke Lampung via Pelabuhan Ciwandan
Jennifer Coppen Dilirik...
Jennifer Coppen Dilirik Justin Hubner saat Unggah Nonton Timnas Indonesia di GBK
Berita Terkini
Lewis Hamilton Berniat...
Lewis Hamilton Berniat Rancang Model Ferrari Terbaru
7 jam yang lalu
Chery Bikin Dealer Rasa...
Chery Bikin Dealer Rasa Hotel Bintang Lima di Jakarta Barat
10 jam yang lalu
Mudik Pertama dengan...
Mudik Pertama dengan Si Kecil? Jangan Panik! 5 Jurus Jitu Bikin Perjalanan Aman dan Ceria
18 jam yang lalu
Instalasi DC Fast Charger...
Instalasi DC Fast Charger Baru Hadir di BYD Haka Auto
18 jam yang lalu
BMW Kenalkan Mobil Listrik...
BMW Kenalkan Mobil Listrik Touring i5 dengan Banderol Rp2,2 Miliar
19 jam yang lalu
BMW Naik Level: Purna...
BMW Naik Level: Purna Jual Jadi Prioritas, Pelanggan Dimanjakan Habis-habisan!
19 jam yang lalu
Infografis
Market Value Tim Nasional...
Market Value Tim Nasional Asia Tenggara: Timnas Indonesia Teratas
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved