Ukurannya Ringkas, tapi Gimbal DJI RS 2 dan DJI RSC 2 Bisa Gendong DSLR dan Lensa

Minggu, 01 November 2020 - 21:36 WIB
loading...
A A A
Manajer Lini Produk Senior DJI Paul Pan menyebut bahwa fitur-fitur DJI RS 2 dan DJI RSC 2 di dapat dari masukan konsumen.

”Kami melihat bagaimana profesional users menggunakan produk Roninnya serta fitur-fitur baru yang mereka inginkan dalam gimbal genggam pada generasi selanjutnya,” beber Paul.

Ukurannya Ringkas, tapi Gimbal DJI RS 2 dan DJI RSC 2 Bisa Gendong DSLR dan Lensa

Direktur Erajaya Group Djohan Sutanto menyebut bahwa konsumen bisa melihat dan mencoba langsung kedua produk tersebut di gerai eksklusif DJI di Grand Indonesia lantai 3A. ”Pengambilan dan pengiriman unit pre-order DJI Ronin Series dimulai pada 3 November 2020,” bebernya.

Baik DJI RS 2 maupun DJI RSC 2 menawarkan opsi pembelian gimbal terpisah dan paket kombinasi dengan aksesori tambahan.

Harga DJI RS 2 dibandrol Rp11.999.000. Namun, DJI RS 2 Pro Combo yang dilengkapi aksesori tambahan (pegangan ponsel, sistem fokus lensa, transmisi RavenEye, dan lain-lain) dijual seharga Rp13.999.000.

Adapun harga gimbal DJI RSC 2 dapat dibeli dengan Rp6.599.000. Sementara DJI RSC 2 paket Combo dibanderol Rp9.699.000.
(dan)
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1728 seconds (0.1#10.140)