Mercedes-Benz Vison EQXX, Mobil Listrik dengan Jarak Tempuh 1.000 Kilometer

Sabtu, 23 April 2022 - 12:18 WIB
loading...
Mercedes-Benz Vison...
Mercedes-Benz EQXX mampu menempuh jarak hingga 1.000 kilometer dalam sekali pengisian baterai. Foto/dok
A A A
JAKARTA - Teknologi mobil listrik semakin hari kian berkembang. Kini sudah mencapai era di mana mobil listrik Mercedes-Benz EQXX mampu menempuh jarak hingga 1.000 kilometer dalam sekali pengisian baterai.

Ini merupakan jarak terjauh yang bisa ditempuh mobil listrik dengan sekali pengisian daya. Kemampuan ini dimiliki oleh mobil Mercedes-Benz Vision EQXX yang masih berupa prototype.

Perjalanan Mercedes-Benz Vision EQXX berlansung di beberapa kota di Eropa, mulai dari Jerman, Swiss, Italia, dan akhirnya ke kota pelabuhan Cassis dekat Marseille di Prancis Selatan.

Suhu udara selama perjalanan berkisar antara 3 hingga 18 derajat Celcius, dan kendaraan melaju dengan kecepatan rata-rata 87 kilometer per jam, seperti dilansir dari The Verge pada Sabtu (23/4/2022).



Jarak yang ditempuh adalah lebih dari 1.000 kilometer atau sekitar 621 mil. Jarak ini lebih dari dua kali kisaran tipikal yang dapat dilalui oleh sebagian besar EV di jalan saat ini.

Mercedes mengklaim pengisian daya Vision EQXX sebanyak 15 persen mampu memberikan jarak tempuh hingga 140 kilometer. Konsumsi daya baterai rata-rata berada di rekor terendah, yakni 8,7 kWh per 100 km.

Mercedes pertama kali memperkenalkan Vision EQXX awal tahun ini sebagai eksperimen efisiensi baterai. Diharapkan bisa menjadi pesaing mobil listrik mewah lainnya seperti Porsche Taycan, Audi E-tron GT, dan Tesla Roadster.



Keberhasilan pada pengujian di dunia nyata adalah keuntungan bagi Mercedes , yang sebelumnya mengklaim bahwa Vision EQXX akan mengkonsumsi energi pada tingkat 10 kWh per 100 km atau lebih dari 6 mil per kWh.

Pengujian tersebut didasarkan pada simulasi kondisi lalu lintas di dunia nyata. Perkiraan tes virtual Vision EQXX mengalahkan kondisi dunia nyata.
(ysw)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Ini Penyebab Xiaomi...
Ini Penyebab Xiaomi Lebih Unggul dari Apple dalam Bisnis Mobil Listrik
Hyundai IONIQ 9, SUV...
Hyundai IONIQ 9, SUV Listrik Berteknologi Canggih dan Jangkauan Panjang
Spesifikasi Mobil LIstrik...
Spesifikasi Mobil LIstrik Murah Toyota bZ3X yang Dijual Rp200 Jutaan
Lonjakan Drastis Pemudik...
Lonjakan Drastis Pemudik Kendaraan Listrik: PLN Siaga Penuh dengan 1.000 SPKLU di Jalur Trans Jawa-Sumatra!
Volvo ES90 Dipekenalkan,...
Volvo ES90 Dipekenalkan, Mobil Crossover Listrik Berfitur Canggih
Mobil Listrik Terendam...
Mobil Listrik Terendam Banjir, Begini Penanganannya agar Bisa Dipakai Lagi
Laris Manis, Inden Sang...
Laris Manis, Inden Sang Peluru Listrik Xiaomi SU7 Ultra Tembus 2 Tahun!
1.582 Pengunjung IIMS...
1.582 Pengunjung IIMS 2025 Jajal VinFast VF 3
VinFast VF 3 Jadi Sorotan...
VinFast VF 3 Jadi Sorotan dan Curi Perhatian Konsumen di Ajang IIMS 2025
Rekomendasi
Inovasi untuk Transformasi...
Inovasi untuk Transformasi Industri Minyak dan Pengelolaan Limbah di Indonesia
Profil Hashim Djojohadikusumo,...
Profil Hashim Djojohadikusumo, Adik Prabowo Subianto yang Jarang Diketahui Publik
Jadi Kuasa Hukum Hasto,...
Jadi Kuasa Hukum Hasto, Febri Diansyah Beberkan 4 Kejanggalan Dakwaan KPK
Revisi UU TNI, Presiden...
Revisi UU TNI, Presiden Bisa Perpanjang Masa Jabatan Panglima TNI
Pengusaha Penyeberangan...
Pengusaha Penyeberangan Keberatan dengan Permintaan Diskon Tarif
Anggota Komisi I DPR...
Anggota Komisi I DPR Fraksi Golkar Dukung Kampanye Nasional Judi Pasti Rugi
Berita Terkini
Inilah 10 Model Honda...
Inilah 10 Model Honda Beat di Indonesia
3 jam yang lalu
Rekomendasi Oli Bagus...
Rekomendasi Oli Bagus untuk Yamaha Mio Karbu, Mana yang Terbaik?
4 jam yang lalu
CCTV Tol hingga SPKLU:...
CCTV Tol hingga SPKLU: MudikPedia Bongkar Rahasia Mudik Lancar!
9 jam yang lalu
BYD Guncang Pasar Mobil...
BYD Guncang Pasar Mobil Listrik Indonesia: Jual 3.400 Unit dalam Dua Bulan Pertama 2025!
9 jam yang lalu
Panggung Otomotif Februari...
Panggung Otomotif Februari 2025: Toyota Kuasai 35 Persen Pasar, Persaingan 3 Besar Memanas!
10 jam yang lalu
Daftar Harga Tiket Bus...
Daftar Harga Tiket Bus Jakarta-Malang untuk Lebaran 2025, Referensi Buat Mudik
11 jam yang lalu
Infografis
Kapal Induk Nuklir Harry...
Kapal Induk Nuklir Harry S Truman AS Tabrakan dengan Kapal Kargo
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved