Makin Canggih, Daihatsu Gran Max Berdandan dan Punya Head Unit Android

Kamis, 16 Juni 2022 - 20:00 WIB
loading...
Makin Canggih, Daihatsu...
Daihatsu Gran Max di Malaysia kini semakin canggih dan ramah lingkungan berkat sistem emisi Euro 4. Foto/Paultan
A A A
MALAYSIA - Daihatsu Grand Max yang dijual di Malaysia kini mulai berdandan dan lebih canggih. Pasalnya head unit mobil hadir dalam bentuk Android.

Sistem hiburan yang ada di kabin Daihatsu Gran Max itu sangat canggih. Pasalnya layar Android yang dipasang hadir dalam ukuran 7 inci. Selain itu head unit layar sentuh di mobil juga bisa melakukan mirroring.

Jadinya beberapa fitur yang ada di ponsel pintar kesayangan pemilik mobil bisa ditampilkan di layar tujuh inci itu. Selain fitur tersebut, Daihatsu Gran Max juga bisa menjalankan fitur hiburan lain seperti memutar MP3, auxiliary audio dan radio.

Bisa dibilang mobil niaga ringan andalan Daihatsu itu jauh lebih keren dibanding yang dijual di Indonesia. Pasalnya penyegaran yang diberikan ke Daihatsu Gran Max itu cukup menarik.



Makin Canggih, Daihatsu Gran Max Berdandan dan Punya Head Unit Android


Selain dilengkapi dengan head unit Android, Daihatsu Gran Max negeri jiran itu juga punya slot USB yang bisa mengisi ulang baterai ponsel pintar dengan cepat. Ada juga fitur fungsional lain yakni power window yang ada di bagian pengemudi dan penumpang.

FItur power window menggantikan sistem buka jendela mobil mekanis.

Dari segi keamanan Daihatsu Gran Max facelift di Malaysia itu juga sangat modern. Beberapa fitur keamanan yang ada di antaranya adalah ABS, VSC, Emergency Signal System (ESS), dua airbags, sensor parkir dan kamera mundur.



Makin Canggih, Daihatsu Gran Max Berdandan dan Punya Head Unit Android


Hanya saja tidak ada perubahan dari segi spesifikasi teknis. Mobil ini masih dilengkapi dengan mesin empat silinder 1.5 liter. Mesin itu memiliki tenaga sebesar 97 daya kuda dan torsi maksimal 134 Nm.

Sama dengan varian Daihatsu Gran Max 1.5 L yang juga dijual di Indonesia. Hanya saja untuk Daihatsu Gran Max di Malaysia sudah mendapatkan sertifikasi Euro 4.

Di Malaysia Daihatsu Gran Max dengan fitur canggih itu dijual mulai dari harga 74.498 Ringgit atau setara Rp248,9 juta hingga 78.836 Ringgit atau mencapai Rp263,4 juta.

Sangat mahal jika dibandingkan harga Daihatsu Gran Max di Indonesia yang dijual dari Rp149,5 juta.
(wsb)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Berangkatkan 400 Orang,...
Berangkatkan 400 Orang, Daihatsu Gelar Mudik Bareng
8 Persiapan yang Harus...
8 Persiapan yang Harus Dilakukan sebelum Mudik
Melihat Langsung Proses...
Melihat Langsung Proses Produksi Mobil Daihatsu di Pabrik KAP 2
Daihatsu Resmikan Pabrik...
Daihatsu Resmikan Pabrik Baru KAP 2, ADM Siap Produksi Mobil Listrik
5 Rekomendasi Mobil...
5 Rekomendasi Mobil dengan Ground Clearance Tinggi
Toyota, Suzuki, Daihatsu...
Toyota, Suzuki, Daihatsu Patungan Bikin Mobil Listrik Murah, Saingan Baru Wuling Air ev
Sambut Libur Natal dan...
Sambut Libur Natal dan Tahun Baru 2025, Daihatsu Buka Pos Siaga
Gran Max Pick Up: Pilihan...
Gran Max Pick Up: Pilihan Tepat untuk Mendukung Bisnis Anda
Cara Menghubungkan Android...
Cara Menghubungkan Android Auto di Mobil, Ternyata Mudah Banget!
Rekomendasi
Tak Kenal Libur, Bulog...
Tak Kenal Libur, Bulog Terus Menyerap Gabah dan Beras
BRI Bagikan Tips Terhindar...
BRI Bagikan Tips Terhindar dari Penipuan dan Kejahatan Siber yang Marak saat Lebaran
Urai Kemacetan Arus...
Urai Kemacetan Arus Balik Lebaran, Tol Japek II Selatan Segmen Sadang-Bojongmangu Dibuka
Jatimulya Diterjang...
Jatimulya Diterjang Banjir Satu Meter, Banyak Pengendara Motor yang Mogok
Melihat Peran Mantan...
Melihat Peran Mantan Laskar Pangeran Diponegoro Dalam Penyebaran Islam di Malang Raya
Janji Manis Wamenaker,...
Janji Manis Wamenaker, Bakal Rekrut Kembali Korban PHK Sritex
Berita Terkini
Seragam Baru Teknisi...
Seragam Baru Teknisi Suzuki: Bukan Sekadar Ganti Baju, Tapi Revolusi Layanan Purna Jual!
13 jam yang lalu
Elon Musk Minta Dalang...
Elon Musk Minta Dalang Pengrusakan Dealer Tesla Ditangkap, Sebut Aksi Protes Sebagai Terorisme Domestik Skala Luas!
17 jam yang lalu
Protes Anti-Elon Musk...
Protes Anti-Elon Musk Mengguncang Dealer Tesla di Seluruh Dunia!
18 jam yang lalu
Kenapa setelah Ganti...
Kenapa setelah Ganti Kampas Rem Jadi Tidak Pakem?
1 hari yang lalu
Mudik Lebaran 2025:...
Mudik Lebaran 2025: Panduan Lengkap Tarif Tol Trans Jawa dan Strategi Perjalanan!
1 hari yang lalu
Volvo Panggil Pulang...
Volvo Panggil Pulang Mantan CEO Hakan Samuelsson: Jurus Pamungkas Hadapi Badai Industri Otomotif!
1 hari yang lalu
Infografis
Kapal Selam China makin...
Kapal Selam China makin Canggih, Mampu Menonaktifkan Starlink
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved