Dilelang, Motor Triumph Scrambler James Bond Terjual Rp2,3 Miliar

Rabu, 12 Oktober 2022 - 15:35 WIB
loading...
Dilelang, Motor Triumph Scrambler James Bond Terjual Rp2,3 Miliar
Triumph Tiger Scrambler 1200 XE yang digunakan Daniel Craig di film No Time To Die. Foto: ist
A A A
INGGRIS - Agen rahasia James Bond dikenal dengan berbagai kendaraan serta alat-alat canggih. Setelah filmnya selesai diproduksi, berbagai kendaraan yang digunakan itu biasanya akan disimpan oleh studio film. Tapi, beberapa juga diperbolehkan untuk dibeli masyarakat umum.

Salah satunya, motor Triumph Tiger Scrambler 1200 XE yang digunakan aktor Daniel Craig di film James Bond , No Time To Die pada 2021 silam.
Dilansir dari RideApart, motor tersebut terjual seharga USD152.700 atau setara Rp2,3 miliar di balai lelang Christie.

Memang tidak disebutkan secara pasti siapa membeli sepeda motor tersebut. Namun, harga jualnya jauh melebihi perkiraan harga Balai Lelang Christie. Mulanya, harga Triumph Tiger Srambler 1200 XE itu akan terjual angka Rp330 jutaan (yang sangat murah). Tetapi, nyatanya ada yang berani membayar hingga lima kali lipat dari harga itu.

Dilelang, Motor Triumph Scrambler James Bond Terjual Rp2,3 Miliar

Bagi penggemar film James Bond, pasti tahu bahwa motor itu dikemudikan oleh Daniel Craig sendiri.

Menariknya, motor yang digunakan di dalam film tidak jauh berbeda dengan Triumph Tiger Scrambler XE 1200 yang beredar di jalan umum.

Bahkan, dari sudut pandang utilitas, orang yang membeli motor ini sebenarnya mendapatkan lebih sedikit dari apa yang seharusnya mereka dapatkan jika mereka membeli dari showroom.

Misalnya, pemenang lelang tidak mendapatkan spion, dan mungkin telah melalui beberapa modifikasi. Selain itu, tidak ada surat-suratnya, karena motor itu dibeli sebagai kebutuhan film, bukan untuk digunakan di jalan raya.

Dilelang, Motor Triumph Scrambler James Bond Terjual Rp2,3 Miliar

Tentu saja, pembelinya mungkin akan memajang motor ini di rumahnya. Bukan untuk dikendarai. Adapun tujuan dari lelang motor milik James Bond ini untuk kegiatan sosial. Sebab, uang hasil lelang sepenuhnya disumbangkan ke badan sosial Severn Hospice.



Severn Hospice merupakan badan sosial asal Inggris yang memberikan perawatan gratis kepada keluarga di Shropshire, Telford & Wrekin dan Mid Wales yang hidup dengan penyakit yang tak dapat disembuhkan.
(dan)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1222 seconds (0.1#10.140)