Uji Irit New Mirage Catat Konsumsi BBM 24,2 Kpl

Senin, 07 November 2016 - 18:56 WIB
Uji Irit New Mirage...
Uji Irit New Mirage Catat Konsumsi BBM 24,2 Kpl
A A A
JAKARTA - Guna mengetahui keiritan konsumsi bahan bakar minyak (BBM) pada New Mirage yang telah mengalami penyegaran pihak PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) melakukan uji efisiensi. Dalam hal ini KTB menggandeng Lembaga Teknologi Fakultas Teknik Universitas Indonesia (Lemtek UI).

Ini bukan pengujian pertama yang dilakukan KTB dan Lemtek UI terhadap Mirage. Sebelumnya pada 2012 juga dilakukan pengujian terhadap efisiensi BBM. Hasilnya untuk transmisi manual mencapai 24,2 kpl sementara untuk transmisi otomatis 22 kpl.

Bambang Sugiarto, Direktur Lembaga Teknologi Fakultas Teknik UI mengungkapkan, tahun ini pihaknya kembali dipercaya menguji konsumsi New Mirage yang telah mengalami penyegaran. Pengujian dilakukan pada 26-27 Oktober 2016 dengan rute Jakarta - Bandung menempuh jarak 407 km.

"Dalam pengujian kita mendapat hasil untuk New Mirage versi manual 24,2 kpl sedangkan matic 22 kpl. Hasil terbaiknya 28,7 kpl dan matic 24,9 kpl," ujar Bambang kepada wartawan, di kantor pusat KTB kawasan Pulomas, Jakarta Timur, Senin (7/11/2016).

Head of Sales & Marketing Group KTB, Imam Choeru Cahya mengungkapkan hasil pengujian tersebut akan digunakan Mitsubishi sebagai nilai jual Mirage menghadapi pesaing-pesaingnya. Dengan hasil uji tersebut KTB berharap bisa meningkatkan penjualan Mirage.

"Ya tentunya, ya semua orang pastilah, pasti mengharapkan ini jadi nilai tambah buat konsumen, harapannya sih gitulah bisa meningkatkan penjualan bisa memudahkan dalam strategi komunikasi dalam penjualan kendaraan itulah 2 poin itu yang bakal kita pakai," kata Head of Sales & Marketing Group PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), Imam Choeru Cahya, di Gedung KTB, Pulomas, Jakarta, Senin (7/11/2016).

Imam berharap penjualan Mirage bisa mencapai 300 hingga 350 unit perbulannya dengan bermodalkan hasil uji emisi. Hingga Oktober kemarin, penjualan New Mirage wholesales mencapai 114 unit sementara ritel 85 unit.
(dol)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0794 seconds (0.1#10.140)