Awali 2017, Penjualan Honda Tumbuh 19%

Kamis, 16 Februari 2017 - 14:25 WIB
Awali 2017, Penjualan...
Awali 2017, Penjualan Honda Tumbuh 19%
A A A
JAKARTA - PT Astra Honda Motor (AHM) mencatat torehan angka penjualan sepeda motor Honda sebanyak 368.739 pada Januari 2017. Angka ini tumbuh 19% dibandingkan bulan sebelumnya yang hanya mampu terjual 309.796 unit pada Desember 2016.
Berdasarkan data yang diolah dari Asosiasi Industri Sepedamotor Indonesia (AISI), penjualan sepeda motor domestik mengalami pertumbuhan 8,2% yaitu sebesar 473.879 unit pada Januari 2017 dibandingkan penjualan Desember 2016 sebanyak 437.764 unit. Penjualan sepeda motor Honda mengalami pertumbuhan lebih tinggi dari peningkatan pasar motor nasional yaitu sebesar 19% dengan penguasaan pangsa pasar sebesar 77,8%.

Pada bulan lalu, segmen skutik memberikan kontribusi terbesar penjualan sepeda motor Honda, yaitu 87,8% dengan total penjualan sebesar323.705unit, diikutisegmen cub23.719unit, dansegmen sport21.315unit.

GM Sales Division AHM Thomas Wijaya mengatakan kinerja penjualan perusahaan pada bulan pertama tahun ini belum mencerminkan kondisi yang sesungguhnya terjadi di pasar domestik karena data wholesale baru mengungkapkan distribusi unit ke jaringan penjualan di daerah. Penjualan langsung ke konsumen mengalami penurunan sekitar 30% dibandingkan bulan yang sama tahun lalu karena terdampak oleh kenaikan harga jual akibat penarikan biaya administrasi STNK.

"Stok kami di diler pada Desember tipis sehingga kami memutuskan untuk menambah pasokan unit ke jaringan sehingga pada awal tahun ini terjadi kenaikan 19%. Bulan berikutnya kami akan sesuaikan lagi pasokan untuk mengantisipasi dampak kenaikan biaya administrasi STNK yang sudah menekan permintaan motor di awal tahun," ujar Thomas dalam keterangan resminya, Kamis (16/2/2017).

Pencapaian positif ini tidak lepas dari segmen skutik Honda yang laris terjual 323.705 unit dan tumbuh 23,1% pada Januari 2017 dibandingkan data penjualan bulan sebelumnya. Segmen ini juga memimpin pangsa pasar skutik nasional sebesar 81,9%. Honda BeAT eSP series menjadi penyumbang penjualan terbanyak sebesar 173.438 unit, diikuti oleh Honda Vario series 101.934 unit, Honda Scoopy series 47.927 unit dan Honda Spacy 406 unit.

Pada segmen sport Honda pun memimpin 50% pasar sepeda motor sport domestik dengan total penjualan 21.315 unit. Pada segmen ini All New Honda CB150R StreetFire menjadi motor sport terlaris di Indonesia dengan penjualan sebesar 9.906 unit. Sedangkan pada segmen cub, motor bebek Honda laris terjual sebanyak 23.719 unit, dengan penguasaan pangsa pasar sebesar 66%.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0794 seconds (0.1#10.140)