Honda CMX500 Rebel Diharapkan Dobrak Segmen Baru di Indonesia

Sabtu, 18 Maret 2017 - 08:18 WIB
Honda CMX500 Rebel Diharapkan...
Honda CMX500 Rebel Diharapkan Dobrak Segmen Baru di Indonesia
A A A
JAKARTA - PT Astra Honda Motor (AHM) menambah jajaran big bike nya dengan menghadirkan CMX500 Rebel. Hadir dengan gaya Cruiser, model ini diharapkan dapat menjadi back bone baru Honda untuk urusan penjualan.

Pasalnya model ini dianggap jadi model yang cukup digemari untuk saat ini. Dimana model yang berkarakter berpadu desain modern dianggap dapat mewakili identitas dari penggunanya.

"Mudah-mudahan ini bisa jadi backbone, kita harapkan seperti itu. Soalnya kita lihat ini juga merupakan segmen baru di Indonesia. Jadi mudah-mudahan ini membuka pasar baru," ujar Marketing Director PT AHM, Thomas J.A. Wijaya, disela peluncuran CMX500 Rebel, di Jakarta, Jumat (17/3/2017).

Meski begitu, untuk segmen ini dirinya mengaku tidak memiliki target khusus. Hanya saja diharapkan ratusan CMX500 Rebel dapat sampai konsumen setiap tahunnya.

"Target khusus tidak ada. Tapi diharapkan sekitar 150 - 200 dapat terjual setiap tahunnya," tandasnya.

CMX500 Rebel sendir dibekali dengan mesin mesin 471cc 8-valve, liquid-cooled parallel twin-cylinder diambil dari Honda CBR500R yang sporti. Untuk menghadirkan kemampuan jelajah, telah dilakukan revisi pemetaan PGM-FI fuel injection yang menghasilkan karakter berbeda dari kinerja rpm berfokus tinggi CBR untuk output bottom-end torsi-padat, dengan penyaluran halus dan linear di seluruh rentang putaran.

Torsi maksimum motor ini dapat mencapai 45,8Nm @ 5.500 rpm dengan tenaga puncak mencapai 35,2kW @ 8.500rpm.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1072 seconds (0.1#10.140)