Honda Ungkap Rahasia Tenaga Civic Type R dengan Mesin Standar

Kamis, 27 April 2017 - 09:02 WIB
Honda Ungkap Rahasia...
Honda Ungkap Rahasia Tenaga Civic Type R dengan Mesin Standar
A A A
TOKYO - All New Honda Civic Type R kembali memecahkan rekor tercepat untuk kategori mobil Front-Wheel Drive (penggerak roda depan) di kelas hot hatch yang pernah dilakukan di Sirkuit Nurburgring Nordschleife, Jerman. Dengan waktu 07 menit 43,80 detik, All New Civic Type R mencatat waktu lebih cepat 3 (tiga) detik dibandingkan pemegang rekor sebelumnya.

Pengujian yang dilakukan Honda tersebut menggunakan mobil standar yang sesuai spesifikasi pada versi mobil produksi massal, dengan beberapa modifikasi sesuai standar keselamatan balap. Sirkuit Nurburgring Nordschleife, yang terletak di kota Nurburg, Negara Bagian Rhineland-Palatinate, Jerman sendiri mempunyai panjang 20.8 kilometer yang merupakan sirkuit balap terpanjang dan paling menantang di dunia yang masih aktif digunakan sejak tahun 1927 hingga sekarang.

“Model ini mempunyai bobot 16 kilogram lebih ringan dibandingkan pendahulunya, sehingga menghasilkan respon yang lebih baik pada bagian setir serta memberikan stabilitas ketika melibas tikungan. Penggunaan suspensi New Multi-Link Rear Suspension juga memberikan stabilitas yang lebih baik saat pengereman, serta mengurangi gejala Body Roll. Hal ini memungkinan untuk melakukan ‘Late Braking’ ketika mobil memasuki sudut tikungan serta menghasilkan ‘Cornering Speed’ yang lebih baik," ujar Ryuichi Kijima, Chassis Engineer All New Honda Civic Type R (FK8), dalam keterangan resminya, Rabu (26/4/2017).



All New Honda Civic Type R (FK8) tampil agresif dengan desain ekstrim All New Honda Civic Type R terlihat mulai dari penggunaan Sporty Front Grill, Sporty Front & Rear Bumper, Sporty & Rear Lower Bumper, Sporty Bonnet, Front & Rear Fenders serta Sporty Alloy Wheel. Untuk sistem pengeremannya, All New Honda Civic Type R menggunakan paket sistem pengereman dari Brembo.

All New Honda Civic Type R dibekali mesin Honda VTEC Turbo Earth Dreams Technology 2.0 liter 4 silinder, direct injection segaris yang mampu menghasilkan tenaga maksimum sebesar 320 PS serta torsi maksimum sebesar 400 Nm. All New Honda Civic Type R menggunakan 6 percepatan manual. All New Honda Civic Type R menampilkan fitur baru berupa tombol “+R” yang memberikan sensasi berkendara ekstrim pada pengemudi.

All New Honda Civic Type R (FK8) akan mulai memasuki tahap produksi massal pada musim panas tahun 2017 ini di Pabrik Honda di Swindon, Inggris. All New Honda Civic Type R (FK8) nantinya akan mulai dijual terlebih dahulu di benua Eropa dan setelah itu diekspor ke berbagai kawasan lainnya seperti Amerika Serikat dan Asia termasuk Jepang.
(wbs)
Berita Terkait
Honda Civic Type R Limited...
Honda Civic Type R Limited Edition Resmi Jadi Safety Car WTCR 2020
Honda Siap Pasang Teknologi...
Honda Siap Pasang Teknologi F1 di Mobil JAZZ Hybrid
HPM Tegaskan Keringanan...
HPM Tegaskan Keringanan Leasing Kerek Penjualan Mobil Honda di New Normal
Penjualan Online Capai...
Penjualan Online Capai 25%, Honda Indonesia Tambah Program Khusus Lain
Honda Rencanakan Bunuh...
Honda Rencanakan Bunuh Civic dan 2 Model Lain Agustus 2020
Kotaro Shimizu Pamit,...
Kotaro Shimizu Pamit, Serahkan Kepemimpinan Honda Indonesia ke Shugo Watanabe
Berita Terkini
Intip Kemewahan dan...
Intip Kemewahan dan Teknologi Suzuki Fronx: Sang Penantang Baru dengan Jantung Hybrid dan Perisai ADAS!
25 menit yang lalu
Lebih Tepat Mana, Jarak...
Lebih Tepat Mana, Jarak Tempuh atau Durasi Pemakaian Mobil untuk Ganti Oli?
52 menit yang lalu
Tarif Impor AS Bikin...
Tarif Impor AS Bikin Mobil Mazda Laku Keras
3 jam yang lalu
Paus Fransiskus Wariskan...
Paus Fransiskus Wariskan Mobil Kesayangannya untuk Anak-anak Gaza
12 jam yang lalu
Resmi Diluncurkan, Ducati...
Resmi Diluncurkan, Ducati Panigale V2 Tancap Gas di Sirkuit Mandalika
14 jam yang lalu
Toyota Yakin Mobil Listrik...
Toyota Yakin Mobil Listrik Tidak Bisa Dipakai Balapan
16 jam yang lalu
Infografis
Honda CC 110, Motor...
Honda CC 110, Motor Bebek Trail dengan Mesin Kecil
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved