Lampaui Target, Penjualan Suzuki Ignis hingga Mei 2017 Tembus 6.256 Unit

Minggu, 11 Juni 2017 - 09:59 WIB
Lampaui Target, Penjualan...
Lampaui Target, Penjualan Suzuki Ignis hingga Mei 2017 Tembus 6.256 Unit
A A A
JAKARTA - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mencatatkan penjualan mobil andalan terbarunya, Suzuki Ignis hingga Mei 2017 menembus angka 6.256 unit. Jumlah ini melampaui target yang ditetapkan sebanyak 2.000 unit per bulan.

4W Marketing Director PT SIS, Donny Saputra mengungkapkan, untuk bulan Mei angka pemesanan mobil di segmen urban SUV (sport utility vehicle) ini berada di angka 3.521 unit.

"Total sejak diluncurkan pada 17 April hingga per tanggal 31 Mei penjualan Ignis mencapai 6.256 unit. Itu hitungannya dalam 1 setengah bulan," ujarnya, saat berbincang melalui sambungan telepon selulernya.

Melihat raihan yang dicapai Suzuki Ignis, Donny optimistis mobil ini akan mendongkrak penjualan Suzuki. Jika penjualan setiap bulannya konsisten di angka 3.000-an, dia memperkirakan penjualan Ignis mampu menembus 40.000 unit dalam setahun.

"Di tengah gencarnya LCGC, kita memang masukkan lini baru dengan meluncurkan Ignis. Di mana mobil ini berbeda dengan LCGC, lebih stylish dan mempunyai identitas khusus. Suzuki Ignis di-develop sebagai SUV, lebih manly dan young," jelasnya.

Mengusung struktur bodi Total Effective Control Technology, Ignis dibangun dari platform generasi baru Heartect, berupa struktur baru high-rigid underbody bermaterial high-tensile steel, yang memungkinkan Ignis tetap andal digunakan di jalanan tak beraspal, berlumpur atau berbatu (offroad).

Suzuki membanderol Ignis dengan harga kompetitif, yakni Ignis tipe GL MT Rp139,5 juta, Ignis GX MT Rp159,5 juta dan Ignis GX AGS dilepas Rp169,5 juta on the road (OTR) Jabodetabek.
(dmd)
Berita Terkait
Suzuki Siap Hentikan...
Suzuki Siap Hentikan Produksi Ignis dan Jimny demi Pengembangan Mobil Listrik
Masih Jadi Magnet Pengunjung...
Masih Jadi Magnet Pengunjung IIMS 2023, Suzuki Siapkan Ignis Facelift
Inilah Perbedaan Mencolok...
Inilah Perbedaan Mencolok Suzuki New Ignis dengan Lama
Berhadiah Motor, Suzuki...
Berhadiah Motor, Suzuki Gelar Digimods Contest
Hitung-Hitungan Bungkus...
Hitung-Hitungan Bungkus Suzuki New Ignis
Suzuki New Ignis Meluncur,...
Suzuki New Ignis Meluncur, Ini Detail Tampang dan Fiturnya
Berita Terkini
China Serang Pasar Pikap...
China Serang Pasar Pikap Australia dengan 2 Model Baru
47 menit yang lalu
BYD Laris Manis di Inggris,...
BYD Laris Manis di Inggris, Ini Angka Penjualannya
3 jam yang lalu
Dijegal AS, Industri...
Dijegal AS, Industri Otomotif China Akan Berfokus di Negara ASEAN termasuk Indonesia
14 jam yang lalu
Akibat Tarif Trump,...
Akibat Tarif Trump, Nissan Hentikan Produksi Infiniti untuk Pasar AS
14 jam yang lalu
Bukti Cinta Donald Trump...
Bukti Cinta Donald Trump terhadap Harley Davidson Tak Terbantahkan
16 jam yang lalu
Harley Davidson Cari...
Harley Davidson Cari CEO Baru untuk Hadapi Tarif Impor Baru AS
19 jam yang lalu
Infografis
Donald Trump Kembali...
Donald Trump Kembali Memperpanjang Batas Waktu Penjualan TikTok
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved