Honda Civic Type R Mulai Diserahkan ke Penggila Mobil Sport di Indonesia

Sabtu, 21 Oktober 2017 - 16:25 WIB
Honda Civic Type R Mulai Diserahkan ke Penggila Mobil Sport di Indonesia
Honda Civic Type R Mulai Diserahkan ke Penggila Mobil Sport di Indonesia
A A A
JAKARTA - PT Honda Prospect Motor melakukan serah terima Honda Civic Type R kepada 10 konsumen pertamanya di Indonesia, Sabtu (21/10/2017) di Jakarta. Acara ini sekaligus menandai dimulainya pengiriman mobil sport legendaris Honda tersebut kepada seluruh konsumen di Indonesia.

Honda Civic Type R untuk pertama kalinya diluncurkan di Indonesia pada ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show 2017, tepatnya 10 Agustus 2017. Semenjak pertama kali dijual resmi di Tanah Air, sebanyak 65 unit Honda Civic Type R telah dipesan.

“Generasi terbaru Honda Civic Type R merupakan model yang telah ditunggu-tunggu oleh para pencintanya di seluruh dunia, termasuk di Indonesia. Antusiasme tersebut juga kami rasakan dari tingkat pemesanan untuk Honda Civic Type R yang sangat luar biasa dalam waktu singkat," kata Takehiro Watanabe, President Director PT Honda Prospect Motor sebelum prosesi serah terima kunci mobil kepada 10 konsumen pertama mobil sport tersebut.

Honda Civic Type R Mulai Diserahkan ke Penggila Mobil Sport di Indonesia


Pada kesempatan yang sama, Jonfis Fandy, Marketing & After Sales Service Director PT Honda Prospect Motor mengatakan, pada tahap pertama sebanyak 50 unit Honda Civic Type R sudah siap dikirimkan secara bertahap kepada konsumen di seluruh Indonesia. Lalu disusul pengiriman berikutnya yang dijadwalkan pada awal tahun depan.

"Kami berterima kasih atas antusiasme para penggemar Honda Civic Type R di Indonesia dan akan mengusahakan sebaik mungkin agar dapat memenuhi permintaan konsumen dengan lebih cepat,” janji Jonfis.

Honda Civic Type R merupakan model Sports Car legendaris Honda yang hadir lebih dari dua dekade, logo Type R telah melekat pada model-model Honda dengan performa maksimal yang terinspirasi dari mobil balap. Setiap model Type R Honda selalu mewakili kemurnian konsep asli untuk meminimalkan bobot, memaksimalkan tenaga, responsif, stabilitas dinamis dan performa pengereman yang bertujuan untuk memberikan pengalaman berkendara yang paling memuaskan, baik di jalan maupun di lintasan balap.

Honda Civic Type R yang diluncurkan di Indonesia merupakan pengembangan dari generasi ke-10 Honda Civic yang telah mendapat reputasi baik di seluruh dunia. Sebelum diperkenalkan di Indonesia, Honda Civic Type R generasi terbaru ini telah meraih penghargaan Best Hot Hatch dari ajang Auto Express New Car Awards 2017 dan Car of The Year 2017 dari ajang Reader Award Contender di Inggris Raya.

Honda Civic Type R generasi terbaru juga memegang rekor sebagai mobil penggerak roda depan tercepat di sirkuit Nürburgring, Jerman. Mobil sukses melahap sirkuit dengan catatan Lap Time 7 menit 43,80 detik.
(mim)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.7217 seconds (0.1#10.140)