KTM Ancang-Ancang Keluarkan Motor Penggaruk Tanah SX-F 250

Selasa, 19 Juni 2018 - 20:03 WIB
KTM Ancang-Ancang Keluarkan...
KTM Ancang-Ancang Keluarkan Motor Penggaruk Tanah SX-F 250
A A A
LONDON - KTM terus melakukan pengembangan dengan meluncurkan model terbaru dari tipe SX-F 250. Produsen sepeda motor asal Austria, mengklaim KTM SX-F 250 terbaru lebih ringan, lincah, dan cepat dibandingkan model sebelumnya.

Seperti dilansir dari Cycleworld, Pihak KTM mengungkapkan 90% komponen SX-F 250 2018 semuanya baru. Mulai dari sasis, rangka utama dan pendukung, pijakan kaki, lengan ayun, serta sokbreker belakang. Perubahan ini meningkatkan performa, serta kontrol saat dikendarai.

Bahkan mengurangi bobot kering motor.Untuk fitur lain yang diusung ialah teknologi sistem kontrol start yang berfungsi agar motor tidak liar pada saat start. Teknologi lain yakni sistem elektronik, ECU lebih cepat dengan setelan gaya yang bermacam-macam, kemudian asupan bahan bakar yang semakin efisien dengan throttlr body terbaru.

Sedangkan di bagian mesin, KTM mempercayakan mesin yang digunakannya pada Marvin Musquin, world championship bike yang akan diadopsi pada KTM 250 SX-F 2012. Dimana akan menggunakan mesin satu silinder, berkapasitas 248 cc DOHC yang mampu menghasilkan tenaga yang lebih besar dan lebih baik dari mesin pendahulunya.

KTM 250 SX-F 2012 juga diberikan sistem baru dari Keihin yakni engine management system dengan electronic fuel injection dan electronic throttle valve control. Sistem baru ini akan memberikan respons yang lebih spontan.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0876 seconds (0.1#10.140)