All new Lexus LX570 Diklaim Mobil SUV Mewah Terpopuler

Rabu, 10 Oktober 2018 - 11:01 WIB
All new Lexus LX570...
All new Lexus LX570 Diklaim Mobil SUV Mewah Terpopuler
A A A
CALIFORNIA - Jajaran keluarga sport utility vehicle (SUV) Lexus akan meluncurkan LX570 terbaru. Mobil mewah ini lima pintu ini menjadi varian terpopuler di dunia.

All new Lexus LX570 berbekal mesin 5.700 cc yang menghasilkan tenaga 367 hp dengan torsi maksimum 530 nm pada putaran mesin 3.600 nm.

Mengimbangi mesin besar, all new LX570 juga memiliki bodi bongsor dengan dimensi, panjang 5.065 milimeter, lebar 1.980 mm, dan tinggi 1.910 mm. Sementara wheelbase-nya 2.850 mm dan minimum ground clearance 225 mm.

Meski hadir dengan DNA SUV, all new Lexus LX570 memiliki tampilan cukup stylish dengan triple full LED headlamps, prominent spindle grille, rear combination LED, serta pelek standar berdiameter 21 inci.

Sementara di interior, jok dilapis bahan kulit dan dilengkapi dengan bangku tiga baris. Fitur layar tengah ukuran 12,3 inci, center console, dual rear seat entertaiment untuk penumpang tengah lengkap dengan perangkat pengaturan audio dan pendingin udara (AC).

Mode pengendaraan yakni ECO, Normal (customizable), Sport S, dan Sport S, bisa dipilih sesuai kebutuhan pengemudi.

Lexus menawarkan dua pilihan warna baru yakni deep blue metallic dan sonic titanium. Sementara warna yang sudah ada, yakni sleek ecru, starlight black, black, mercury gray, dan white pearl.

Model ini juga dilengkapi dengan fitur berteknologi tinggi lainnya termasuk head-up display, charger smartphone nirkabel, dan pencahayaan LED. Selain itu, pelanggan juga dapat memesan sistem hiburan pada bagian kursi belakang dengan tampilan yang lebih besar.

LX 570 akan dibekali dengan mesin V8 5.7-liter yang mampu mengembangkan 383 tenaga kuda dan 403 pound-feet torsi. Hal ini terhubung langsung dengan transmisi otomatis delapan kecepatan yang memungkinkan LX melakukan akselerasi dari 0-60 mil per jam dalam 7,3 detik sebelum mencapai kecepatan maksimal 137 mph
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2480 seconds (0.1#10.140)