Samsung: Chip 3nm GAAFET Akan Diproduksi Massal di Tahun 2021

Minggu, 13 Januari 2019 - 06:25 WIB
Samsung: Chip 3nm GAAFET...
Samsung: Chip 3nm GAAFET Akan Diproduksi Massal di Tahun 2021
A A A
SEOUL - Laporan keuangan terakhir Samsung menunjukkan laba Samsung akan turun tajam, yakni turun 9% year-on-year dan minus 38,5% dari kuartal sebelumnya.

Alasan utama untuk penurunan tajam dari pendapatan ialah bisnis smartphone Samsung yang lesu. Ditambah pemangkasan harga chip memori dan tren ini diramalkan bakal terus berlanjut hingga paruh pertama 2019.

Untuk menebus dampak dari siklus penurunan harga chip memori, Samsung telah mulai memperkuat bisnis chipset untuk mengejar ketertinggalan dari TSMC. Menurut eksekutif Samsung, mereka secara massal akan menghasilkan proses EUV 7nm pada paruh kedua tahun ini. Lalu pada 2021 memproduksi secara massal chip GAAFET 3nm yang lebih canggih.

Menurut situs web Tomshardware, Ryan Sanghyun Lee, Wakil Presiden Bisnis Chipset Samsung, mengatakan, pihaknya telah mengembangkan teknologi GAA (Gate-All-Around) sejak tahun 2002 dan telah menciptakan MBCFET (Multi-Bridge-Channel) dengan menggunakan perangkat nanochip. Teknologi tersebut dapat secara signifikan meningkatkan kinerja transistor.

Tahun lalu, Samsung mengatakan akan menggunakan proses GAAFET 4nm paling cepat tahun 2020. Namun pengamat industri, seperti Wakil Presiden Garner, Samuel Wang, merasa skeptis dengan target Samsung bisa memproduksi chip GAAFET sebelum tahun 2022.

Namun, Wang mengatakan, sekarang ini Samsung terlihat membawa chip GAAFET ke produksi lebih awal dari yang diharapkan. Samsung juga diharapkan menjadi yang pertama untuk memasukkan chip EUV 7nm ke dalam produksi akhir tahun ini.

Meskipun TSMC dan Global Foundries tidak terlalu ketinggalan dalam mengembangkan chip EUV, Samsung memiliki keuntungan. Sebab raksasa Korea itu telah mengembangkan alat inspeksi EUV sendiri secara internal dan belum ada alat komersial serupa yang dikembangkan.

Yongjoo Jeon, seorang insinyur utama Samsung Foundry, menambahkan, perusahaan berada di jalur untuk mencapai target memproduksi secara massal akhir tahun ini.
(mim)
Berita Terkait
Rincian Exynos 880 yang...
Rincian Exynos 880 yang Beredar Menunjukkan Chipset Mirip Exynos 980
Huawei, Samsung, dan...
Huawei, Samsung, dan Qualcomm Punya Chipset Jagoan Baru, Bagaimana MediaTek?
Dendam Terbalas, Samsung...
Dendam Terbalas, Samsung Exynos 1000 Kandaskan Snapdragon 875
Duh, Beredar Kabar Samsung...
Duh, Beredar Kabar Samsung Galaxy Note20 Gunakan Exynos Seri S20
6 Chipset Terbaik untuk...
6 Chipset Terbaik untuk Smartphone 5G Flagship Keluaran 2021
Chipset untuk Samsung...
Chipset untuk Samsung Galaxy S21 Series Masih Misterius
Berita Terkini
Tarif Impor Trump Jadi...
Tarif Impor Trump Jadi Mimpi Buruk Industri Otomotif China
3 jam yang lalu
Harga Mobil dan Motor...
Harga Mobil dan Motor Bakal Gila-gilaan Akibat Tarif Baru Donald Trump
4 jam yang lalu
CEO XPENG: Mobil Terbang...
CEO XPENG: Mobil Terbang Akan Lebih Banyak Dibeli Dibandingkan Kendaraan Listrik
6 jam yang lalu
Honda Bocorkan Interior...
Honda Bocorkan Interior Prototipe Prelude, Ini Isi Dalamannya
8 jam yang lalu
Audi Kenalkan Supercar...
Audi Kenalkan Supercar Bermesi Diesel, Segini Tenaganya
11 jam yang lalu
AS Umumkan Tarif Baru...
AS Umumkan Tarif Baru Mobil Buatan Luar Negeri Termasuk Indonesia
14 jam yang lalu
Infografis
Jadwal Contraflow Arus...
Jadwal Contraflow Arus Mudik dan Balik Lebaran di Tol Jakarta-Cikampek
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved