Eksklusif, Emosional, dan Inovasi Kuncian Lexus LS 500

Kamis, 04 Juli 2019 - 18:01 WIB
Eksklusif, Emosional, dan Inovasi Kuncian Lexus LS 500
Eksklusif, Emosional, dan Inovasi Kuncian Lexus LS 500
A A A
JAKARTA - Lexus bersiap akan memberi polesan baru LS 500. Hadirnya sedan premium LS 500 mampu menjawab kebutuhan konsumen dengan semua fitur unggulan yang tersedia.

Seperti dilansir dari carscoops, Lexus LS 500 hadir menggantikan generasi sebelumnya yang diluncurkan pada 2006. Sumber tenaganya berasal dari mesin 3.500 cc twin turbo yang dihubungkan dengan transmisi 10 percepatan terbaru. Mesin ini mampu mengeluarkan daya sekuat 415 hp.

Mobil ini tampil dengan konsep spindle design architecture yang menghasilkan komposisi dimensi dan berat mobil yang ideal untuk menghadirkan kelincahan dan kenyamanan.

Salah satu keunikan dari Lexus LS terbaru ialah unsur budaya Jepang yang menghiasi interior. Desain dasbor terinsipirasi dari alat musik petik khas Jepang, koto.

Seni lampu tradisional Jepang-nya ditransformasikan menjadi sistem pencahayaan yang dapat melahirkan efek temaram yang menenangkan. Sementara untuk memanjakan telinga, hadir audio dari Mark Levinson dengan 24 buah speaker.

Dengan konsep ultimate experience of visionary anticipation, LS 500 hadirmemberikan pengalaman kemewahan tertinggi dalam berkendara yang mampu mengekspresikan pengalaman terbaik bagi pengendaranya melalui tiga elemen kunci yaitu Eksklusif, Emosional, dan Inovasi.

Sisi eksklusif sedan Lexus LS 500 merujuk pada performa mobil kelas dunia dalam hal keamanan dan ramah lingkungan. Sedangkan sisi inovasi Lexus LS 500 terekspresikan melalui desain mobil yang mampu melebihi ekspektasi pengendara, serta fitur-fitur unggulan yang hanya ditemukan di dalam LS terbaru ini.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9307 seconds (0.1#10.140)