Benelli Siap Tantang Honda Gold Wing dan BMW K1600 Series

Jum'at, 24 Januari 2020 - 09:01 WIB
Benelli Siap Tantang...
Benelli Siap Tantang Honda Gold Wing dan BMW K1600 Series
A A A
BEIJING - Benelli dikabarkan siap meluncurkan motor gede (moge) terbarunya. Di bawah naungan Qianjiang, perusahaan sedang bersiap diri untuk menantang pesaingnya di dunia.

Moge rakitan perusahaan asal Italia itu dikhususkan untuk segmen kelas big-tourer. Dengan pemilihan segmen itu, Benelli mencoba menantang merek lain seperti Honda Gold Wing dan BMW K1600 series.

Kendati demikian, mengutip lama Autocar India, Kamis (23/1/2020), dari bocoran informasi yang tersebar di media sosial, motor berkode QJ1200-3 masih dalam tahap paten di China.

Dalam rumor itu, kaki-kaki depan pada motor akan menggunakan suspensi upside-down. Sedangkan bagian belakang ditopang single-sided swingarm, mirip kepunyaan BMW Motorrad. Perbedaannya adalah penggerak rodanya masih menggunakan rantai.

Selain itu, moge ini juga akan disematkan mesin 3-silinder inline berkapasitas 1.209 cc. Konfigurasi tersebut sanggup memuntahkan tenaga 134 hp dengan kecepatan maksimum 220 km/jam.

Sejauh ini pihak Benelli maupun Qianjiang masih belum memastikan kapan motor ini akan mengaspal. Kabar lainnya mengatakan, motor ini akan didistribusikan di pasar global.
(wbs)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0813 seconds (0.1#10.140)